Banjar

Teror Ketukan Pintu Misterius di Lingkung Cibulan Kota Banjar Membuat Warga Resah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Teror ketukan pintu di Lingkung Cibulan RW 04 dan RW 05, Kelurahan/Kecamatan Banjar, Kota Banjar membuat warga resah.

Ketukan pintu misterius tersebut sudah berlangsung selama tiga hari berturut-turut.

Ketukan pintu selalu terjadi pada dini hari dan berpindah-pindah dari satu rumah ke rumah lainnya, tanpa ada sosok yang terlihat begitu pintu dibuka.

Salah seorang warga setempat, Yana Suryana (43), mengungkapkan kegelisahannya akibat kejadian tersebut.

“Pernah juga mengetuk pintu dan kaca rumah saya. Namun begitu dilihat keluar, tidak ada apa-apa,” ujar Yana kepada pasundannews.com, Rabu (11/09/2024).

Yana juga mengaku khawatir dan tidak nyaman dengan situasi yang dialaminya.

Menurut keterangan warga, fenomena ini menimpa beberapa rumah secara acak di dua RW tersebut.

Setiap kali pintu diketuk, tidak ada tanda-tanda kehadiran orang atau gangguan lain yang bisa menjelaskan sumber suara.

Beberapa warga bahkan enggan membuka pintu karena merasa takut.

Lurah Banjar, Sukmana, telah menghimbau warga untuk lebih waspada menghadapi situasi ini.

“Kami meminta warga untuk waspada, terutama pada malam hari, dan kami juga mendorong agar sistem poskamling digalakkan kembali,” ucap Sukmana.

Ia berharap pos keamanan lingkungan bisa membantu mencegah kejadian serupa.

Pemerintah setempat berencana untuk meningkatkan patroli keamanan di sekitar wilayah tersebut, bekerja sama dengan aparat keamanan dan masyarakat.

Mereka juga mengimbau warga yang mengalami kejadian serupa untuk segera melapor ke pihak berwenang.

Ketua RW 04 Lingkung Cibulan, Entis Sutisna, berharap agar kejadian ini segera berakhir dan tidak berlanjut, mengingat rasa tidak aman yang mereka rasakan.

“Kami berharap ada tindakan nyata dari pihak terkait agar ketenangan di lingkungan kami kembali,” ujarnya.

Pihak kelurahan bersama tokoh masyarakat berencana untuk mengadakan pertemuan guna membahas langkah-langkah pencegahan dan pengamanan lebih lanjut bagi warga Lingkung Cibulan.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

2 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

3 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

4 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

4 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

4 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

4 jam ago