Ciamis

Tegaskan Tak Ada Jual Beli Jabatan, Bupati Ciamis : Jika Ada Saya Ganti Lima Kali Lipat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menegaskan tak ada jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Ciamis.

Hal tersebut disampaikannya saat melantik dan mengambil sumpah sebanyak 146 orang pejabat pada Jumat (19/4/2024) di Halaman Pendopo Ciamis.

Bupati Ciamis melantik ASN Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas, Fungsional dan Guru yang diberi tugas sebagai Kepala Sekolah.

Salah satu kekosongan yang paling sentral yakni Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah yang saat ini telah resmi dilantik yaitu Dr. H. Andang Firman Triyadi, MT.

Herdiat menegaskan, jika terbukti ada yang menerima dan mengeluarkan sesuatu demi jabatan, dirinya akan mengganti empat atau lima kali lipat dana yang dikeluarkan.

“Saya tegaskan lagi apabila terbukti menerima dan mengeluarkan sesuatu, saya secara pribadi akan mengganti tiga kali sampai lima kali lipat. Kami tidak seperti itu,” tegasnya.

Ia mengungkapkan kekhawatirannya dari berbagai pihak dengan adanya pelantikan di penghujung masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati yang akan berakhir pada 20 April 2024.

Herdiat mengatakan bahwa adanya pelantikan tersebut merupakan hasil dari proses yang panjang yang sudah sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku.

Menurutnya, adanya pelantikan tersebut bukan semata-mata karena dirinya akan selesai masa jabatan dan sengaja laksanakan pelantikan para pejabat.

“Jangan sampai ada pikiran dari publik karena akan selesai masa jabatan hari esok saya sengaja laksanakan pelantikan para pejabat hari ini, apalagi jangan sampai ada pemikiran jual beli jabatan,” tegasnya.

Herdiat menambahkan, kepada Kepala BKPSDM, bahwa pelantikan ini merupakan bukti kepada publik untuk diperlihatkan.

“Kami sudah ajukan ke pusat selama 4 bulan ke belakang, namun hasilnya baru ada kemarin setelah Hari Raya Idul Fitri,” ungkapnya.

Herdiat pun mengamanatkan kepada seluruh pejabat yang baru dilantik agar lebih ditingkatkan kembali pelayanan kepada masyarakat.

“Jabatan yang di emban sekarang merupakan amanah yang harus benar-benar dijalankan sebaik-baiknya, saya titip pelayan kepada masyarakat agar lebih ditingkatkan lagi,” tandasnya.

(Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

16 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

20 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

20 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

21 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

2 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

2 hari ago