Jawa Barat

Teater Ruang Publik Festival Berikan Pesan Edukasi Kebencanaan, Bey Apresiasi Sambil Nikmati Kuliner Lokal

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Teater Ruang Publik Festival (Terap Festival) berlangsung meriah.

Acara tersebut digelar di Jalan Braga, Kota Bandung, yang berlangsung pada Sabtu (3/8/2024).

Pj (Penjabat) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin turut menyaksikan Terap Festival tersebut.

Ketika menginjakkan kaki di Gang Apandi, Jalan Braga, Bey merasa senang.

Lantara bisa melihat secara langsung sebuah festival dengan bentuk teater yang inklusif menjadi tempat ekspresi bagi warga dan seniman.

“Saya hari ini menyaksikan acara festival dan sangat senang sekali,” ujarnya.

Buka hanya soal inklusivitas, Bey juga menikmati sajian teater sambil melahap kudapan-kudapan lokal seperti cireng dan bala-bala.

“Menariknya juga saya nonton sambil makan cireng dan bala-bala. Jadi memang warga publik yang sebenar-benarnya seperti ini,” ungkapnya.

Bey mengapresiasi pula pertunjukan teater yang mengangkat tema tentang ‘kebencanaan’.

Menurutnya, Jabar pada 2023 telah dilanda sebanyak 750 bencana sehingga pertunjukan tersebut menjadi edukasi bagi warga Gang Apandi dan umumnya masyarakat Jawa Barat.

“Saya harap juga kontennya tentang kebencanaan. Itu sangat baik karena kita tahu bahwa di Jabar tahun lalu ada 750 bencana,” tutur Bey.

“Tadi juga karena memang pernah ada bencana (di sini), jadi ibu-ibu bermainnya sangat full menghayati sebab memang mereka mengalami sendiri,” tambahnya.

Bey berharap kegiatan ini dapat mengingatkan warga setempat agar tetap waspada terhadap kebencanaan yang memang tidak bisa diprediksi kapan datangnya.

“Tetapi juga sangat baik kalau mereka diingatkan kembali bahwa bencana itu bisa kapan saja terjadi. Tentu kita tidak ingin terjadi,”  ungkap Bey.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Antisipasi Kemacetan Arus Balik, Satlantas Polres Banjar Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

BERITA BANJAR PASUNDANNEWS.COM - Satlantas Polres Banjar melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengatasi kepadatan arus…

15 jam ago

Warga Keluhkan Kondisi Tugu Adipura Kota Banjar yang Terkesan Tak Terawat

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Warga keluhkan Tugu Adipura Kota Banjar yang terkesan tidak terawat. Tugu…

15 jam ago

Seorang Penumpang Ditemukan Meninggal Dalam Bus di Terminal Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang penumpang bus jurusan Cilacap-Tasik ditemukan meninggal dunia dalam bus di…

16 jam ago

Pulang Liburan dari Pangandaran, Mobil Sedan Terbakar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah mobil sedan mengalami kebakaran di Jalan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar, Rabu…

1 hari ago

Peningkatan Gempa Vulkanik, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Sementara

PASUNDAN NEWS - Pasca adanya peningkatan gempa vulkanik di Gunung Gede yang dirilis Kepala Badan…

1 hari ago

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

2 hari ago