Pasundannews.com, Subang-Teater Penus termasuk salah satu komunitas yang ambil bagian dalam event Panen Karya Teater yang digelar Forum Komunikasi Teater Subang. Mereka memamerkan kemampuannya di halaman kantor Disdikbud Kabupaten Subang, Sabtu (9/3).
Dengan naskah Nu Jaradi Korban karya (Alm) Raden Hidayat Suryalaga, Teater Penus sukses membuat penonton takjub. Dari mulai dekorasi hingga drama yang penuh penghayatan, berhasil membuat penonton memberi tepukan gemuruh di akhir pertunjukan.
Sebagai pelatih Teater Penus, Dudi Abdul Azis mengaku bahwa pentas drama ini sebagai latihan untuk perlombaan Festival Drama Bahasa Sunda (FDBS) Tingkat Pelajar Jawa Barat di Bandung. Ia pun bangga terhadap timnya yang sudah tampil dengan maksimal.
“Kami pentas disini itung-itung latihan juga mengasah mental anak-anak buat nanti Lomba FDBS di Bandung. Alhasil saya bangga atas penampilan mereka malahan ada beberapa yang sampe nangis karena terbawa suasana,” ungkap Dudi.
Tak hanya itu, Dudi juga sangat mengapresiasi event Panen Karya Teater ini.
“Sangat bagus sekali ya acaranya, terimakasih ya kepada FKTS, malah saya maunya kedepan bisa sering-sering ngadain acara kaya gini,” pungkasnya. (silvi/red)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
View Comments
Alhamdulillah... Sukses Terus buat Teater Penus Subang,,,
Aamiin