Banjar

Syukuran HUT Megawati Soekarnoputri ke-77, DPC PDIP Kota Banjar Memperingati dengan Penuh Semangat

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – DPC PDIP Kota Banjar menggelar acara syukuran untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Ketua Umum PDIP, Hj. Megawati Soekarnoputri, Selasa (23/1/2024).

Kegiatan berlangsung di kantor DPC PDIP Kota Banjar, jalan Brigjen M Isa Kota Banjar, dengan tujuan untuk menyampaikan rasa syukur dan penghargaan kepada Megawati Soekarnoputri.

Ketua DPC PDIP Kota Banjar, H. Nana Suryana, menyampaikan ucapan selamat kepada Megawati Soekarnoputri.

Ia pun berharap agar Megawati senantiasa diberikan kesehatan, umur panjang, dan tetap bermanfaat bagi masyarakat Indonesia.

Sebagai kader, mereka berkomitmen untuk tegak lurus terhadap perintah dari Ketua Umum PDIP, menjalankan instruksi untuk memenangkan pemilu legislatif dan Pilpres 2024.

“Sebagai kader, kami akan selalu tegak lurus terhadap apapun yang menjadi perintah dari ibu Megawati Soekarnoputri, jadi di bawah kepemimpinan beliau kami sebagai kader merasa bangga menjadi bagian dari PDI Perjuangan,” katanya.

Nana berharap agar soliditas keluarga besar PDIP semakin meningkat. Mereka akan terus bergerak bersama masyarakat, menjalankan perintah Megawati untuk selalu berada di tengah-tengah rakyat.

“Acara seremonial ini tidak hanya menjadi perayaan di tingkat DPC, namun juga akan diikuti dengan kegiatan serupa di lingkungan masing-masing oleh tiga pilar partai. Hal ini mencerminkan semangat perjuangan dan komitmen PDIP Kota Banjar dalam menjalankan tugas politiknya untuk memenangkan Pemilu dan Pilpres serta terus berada di sisi masyarakat,” katanya.

Dalam rangka memenangkan Pemilu Legislatif dan Pilpres 2024 di Kota Banjar, kader-kader PDI Perjuangan menyatakan komitmennya untuk menjalankan tugas dengan segenap tenaga.

Nana Suryana, menekankan semangat solidaritas dan kewajiban mereka sebagai bagian dari keluarga besar PDI Perjuangan.

“Kita akan menjalankan perintah dari Ibu Ketua Umum Hj. Megawati Soekarnoputri dengan penuh tanggung jawab agar kita dapat memenangkan Pileg dan Pilpres di Kota Banjar. Kami juga siap mendukung penuh untuk memenangkan pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024,” terang Nana.

Pada acara seremonial di DPC, pengurus DPC, PAC, Ranting, dan Fraksi turut hadir untuk memeriahkan perayaan.

Mereka juga mengikuti acara perayaan HUT Hj Megawati Soekarnoputri melalui siaran langsung dari televisi milik PDI Perjuangan di Jakarta.

Sebagai acara pamungkas, dilanjutkan dengan pemotongan tiga tumpeng. Angka 3 memiliki makna sakral dalam Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Dalam konteks partai tersebut, angka tersebut melambangkan ideologi dasar yang terdiri dari Nasionalisme, Agama, dan Sosialisme.

“Ketiga prinsip ini menjadi pijakan utama PDIP dalam merumuskan kebijakan dan pandangan politiknya. Angka 3 bukan hanya sekadar simbol, melainkan mencerminkan nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh partai ini dalam memperjuangkan kepentingan rakyat dan membangun negara,” pungkas Nana. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Lakukan Pelecehan Seksual, Pria Tua di Kota Banjar Dibekuk Polisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Satuan Reskrim Polres Banjar berhasil mengamankan seorang pria berinisial E (60).…

5 jam ago

Benny Bachtiar Resmikan Klaster Tambak Udang Vaname, Potensi Destinasi Eduwisata di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Pangandaran, Benny Bachtiar meninjau sekaligus meresmikan Tambak udang Vaname…

14 jam ago

Kampanye di Sukarame, Bambang Hidayah Komitmen Bakal Buka Lapangan Kerja di Kota Banjar

  BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon WaKota Banjar, H. Bambang Hidayah menggelar kampanye di Lingkungan…

19 jam ago

Polres Banjar Amankan Dua Pelaku Tindak Pidana Perdagangan Orang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang diduga terlibat dalam tindak pidana perdagangan orang (TPPO) berhasil…

21 jam ago

Lapas Kelas IIB Banjar Tingkatkan Keterampilan Warga Binaan Melalui Pelatihan Pengelasan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Lapas Kelas IIB Banjar bekerja sama dengan PT. Karya Baja Grup,…

21 jam ago

Tim Hukum Paslon Citra-Ino Klarifikasi Dugaan Politik Uang di Pilkada Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Tim hukum pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran nomor urut…

22 jam ago