Ragam

Sudah Hampir Setahun di Pegang Swasta, Pengelolaan dan Pengembangan Cipanas Indah Masih Asal-Asalan

PASUNDANNEWS.COM, GARUT – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Mahasiswa Pancasila (Mapancas) Kabupaten Garut menduga ada aroma KKN dalam proses pengalihan dan lelang pengelolaan Cipanas Indah kepada pihak swasta.

Sebelumnya Cipanas Indah yang merupakan aset Kabupaten Garut dikelola oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Garut.

“Cipanas merupakan ikon Kabupaten Garut, tahun 2018 ada angin segar ketika Cipanas Indah dikelola oleh swasta, dengan harapan pengelolaan lebih profesional dan PAD Garut bisa meningkat.”Ucap Susanto, DPD Mapancas Garut dalam keterangannya, jumat (26/08/2019)

Akan tetapi, menurut Susanto, sangat disayangkan ketika dalam perjalanannya ternyata tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, serta jauh dari tujuan yang sesuai undang-undang

“Pada proses pengalihan kepada pihak ke 2 (swasta) sampai saat ini masih menyisakan banyak pertanyan dan persoalan, dimulai dari proses lelang kepada pihak ke 2 (swasta) diindikasikan terjainya KKN dan seolah olah tidak transparan, dan perusahaan yang memenangkan lelang sebagai pengelola Cipanas indah trsebut diindikasikan tidak sesuai dengan kualifikasi.”lanjutnya

Menurut penilaian DPD Mapancas Garut, pada saat lelang prosesnya dilakukan pada tahun politik (Pilkada Garut) sehingga proses pengembangan Cipanas indah ini sangat kental akan nuansa politis.

“Kami melihat ada indikasi konsfirasi antara Bupati Garut, dinas pariwiasata, ULP dan pihak perusahaan swasa yang menjadi pengembang cipanas indah tersebut, sehingga setelah hampir satu tahun tidak ada perubahan signifikan dalam pengelolaan dan pengembangan Cipanas Indah.”

Susanto menambahkan, DPD Mapancas Bupati Garut dan Disbudpar untuk bisa bertanggung jawab atas kebijakan tersebut.

“Harus ada evaluasi terhadap pengelola karena seakan tidak serius dalam mengelola Cipanas Indah serta meminta Aparat penegak hukum untuk segera melakukan investigasi atas dugaan KKN pada proses penentuan pihak kedua sebagai pengelola dan pengembang Ciapas Indah.”tegas Susanto

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

4 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

4 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

6 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

7 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

11 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

11 jam ago