Ciamis

Sosialisasi Pengelolaan Sampah, DKR Pamarican Kampanye Lingkungan Sehat Tanpa Sampah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Gerakan Pramuka Kecamatan Pamarican meggelar sosialisasi dan pelatihan pengelolaan sampah.

Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Sukajaya pada Sabtu (25/6/2023) berkolaborasi dengan Bank Sampah ‘Kertajaga’ Kecamatan Pamarican.

Ketua Kwarran Pamarican, Baehaki Efendi mengatakan, kegiatan sosialisasi ini sangat penting guna mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.

Menurutnya, pemanfaatan dan pengelolaan sampah harus terus optimalkan pada lingkungan masyarakat.

“Sampah sebagai permasalahan yang sering kita hadapi, untuk itu perlu optimalisasi dalan pengelolaannya,” kata Baehaki.

Ia pun mengapresiasi dan mengucap terimakasih pada Bank Sampah ‘Kertajaga’ yang terus mengkampanyekan lingkungan sehat tanpa sampah.

Baca Juga : HPSN 2023, DPRKPLH Nilai sebagai Momentum Tingkatkan Prestasi Pengelolaan Sampah di Ciamis

“Terimakasih kepada Pengelola Bank Sampah ‘Kertajaga Jaya’, yang selalu kampanyekan lingkungan sehat tanpa sampah,” ujarnya.

Kegiatan ini laksanakan dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2023 tingkat Kecamatan Pamarican.

Seluruh jajaran Pengurus Kwarran Pamarican, Pengurus DKR Satria Praja Ditakerti Pamarican, dan Anggota Pramuka Penegak turut berpatisipasi dalam kegiatan tersebut.

Selama mengikuti kegiatan ini, Anggota Pramuka dapat mengetahui manfaat pengolahan sampah dengan cara 3R (Reduce, Reuse, Recycle).

“Sosialisasi ini sangat besar manfaatnya bagi Aggota Pramuka dan masyarakat pada umumnya,” katanya.

Ia pun berharap kegiatan sosialisasi pengolahan sampah seperti ini kedepannya bisa rutin dilaksanakan.

“Bekerjasama dengan Bank Sampah ‘Kertajaga Jaya’, dalam hal pengelolaan, serta penanganan masalah sampah,” harapnya. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

3 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

3 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

3 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

3 jam ago

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

21 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

1 hari ago