BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – SMK Al-Ikhlas Susuru Panawangan Ciamis ikut berpartisipasi dalam kegiatan Expo Pendidikan yang digelar oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Rabu (15/6/2022).
Dalam partisipasinya, SMK Al-Ikhlas Susuru ikut memamerkan produk unggulan hasil buah tangan SMK Al-Ikhlas khususnya para siswa.
Kepala SMK Al-Ikhlas Susuru, Ipin Arifin mengaku bersyukur, sekolahnya bisa ikut terlibat dalam stand di event expo tersebut.
Ipin pun mengucapkan terima kasih kepada Bupati melalui Disdik Ciamis, sehingga sekolahnya dapat menjadi bagian dari sampling SMK di Kabupaten Ciamis.
“Merasa bangga dan bersyukur bisa terlibat berpartisipasi dalam kegiatan expo ini. Kami memperkenalkan produk-produk hasil buah tangan SMK Al-Ikhlas,” ucapnya.
Ipin mengungkapkan, produk unggulan karya inovasi sekolahnya yaitu di bidang fashion tata busana.
Bahkan, kata Ipin, hasil produknya pun telah dipasarkan dalam event balap motor di sirkuit Mandalika beberapa waktu yang lalu.
Selain itu, lanjut Ipin, SMK Al-Ikhlas Susuru juga telah menjadi perwakilan temu bisnis di Surabaya, Jawa Timur.
“SMK Al-Ikhlas telah membuat atribut sekolah, kerudung, mukena dan lainnya. Hasil produk tersebut bekerja sama dengan beberapa perusahaan,” katanya.
Lebih lanjut Ipin mengungkapkan, hasil produk sekolahnya juga dipercaya oleh instansi, dan 32 SMK se-Kabupaten Ciamis.
SMK se Kabupaten Ciamis terebut telah bergabung dan menggunakan produk tata busana dari SMK Al-Ikhlas Susuru.
Untuk tenaga kerja produk tata busana, kata Ipin, pihaknya memperkerjakan para alumni SMK Al-Ikhlas Susuru.
“Alhamdulillah dari hasil kerja keras, kami juga telah mendapatkan bantuan mini garmen dari Kementerian Pendidikan,” ucapnya.
Ipin pun berharap, sekolahnya dapat lebih maju lagi, baik dari segi pendidikannya maupun hasil produknya.
Keterlibatan dalam Expo Pendidikan, lanjut Ipin, menjadi salah satu kebanggaan karena sebagai ajang promosi
Sehingga dapat meningkatkan jumlah siswa-siswi yang ingin bersekolah di SMK Al-Ikhlas Susuru dan dikenal oleh masyarakat luas.
“SMK Al-Ikhlas Susuru memiliki 5 jurusan. Diantaranya tata busana, teknik komputer jaringan, otomotif, keperawatan, dan bidang motor,” jelasnya. (Hendry/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya kesiapan sarana dan…
Leave a Comment