Banjar

SMAN 1 Banjar Sambut Rombongan Touring Demokrasi KPU Jabar, Sosialisasikan Pilkada Kepada Pemilih Pemula

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – SMA Negeri 1 Banjar menyambut kedatangan rombongan peserta Touring Demokrasi yang digelar oleh KPU Jawa Barat.

Kegiatan yang berlangsung di lapangan Tennis indoor sekolah ini, bertujuan untuk mensosialisasikan Pilkada Jawa Barat 2024, terutama kepada pemilih pemula di kalangan siswa.

Humas SMAN 1 Banjar, Sunarto mengaku bersyukur sekolahnya terpilih sebagai salah satu titik kunjungan dalam agenda Touring Demokrasi KPU Jabar.

“Kami sangat bersyukur sekolah ini menjadi salah satu titik yang dikunjungi oleh KPU Jawa Barat. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk siswa-siswi kami,” ungkap Sunarto kepada awak media, Selasa (5/11/2024).

Sunarto juga mengungkapkan, sosialisasi ini memberikan pengetahuan baru bagi para siswa, terutama yang telah memiliki hak pilih.

“Kedatangan tim ini sangat penting untuk memberikan pengetahuan bagi siswa-siswi, khususnya mereka yang sudah memiliki hak pilih,” ungkapnya.

Sosialisasi ini diikuti oleh sekitar 400 siswa yang akan memasuki usia pemilih pada pemilihan 27 November 2024 mendatang.

KPU Jabar mengedukasi para siswa agar memiliki kesadaran pentingnya ikut serta dalam pemilu, dengan harapan mereka dapat menjadi pemilih yang cerdas dan bertanggung jawab.

Para siswa tampak antusias mengikuti rangkaian sosialisasi. Mereka diajak untuk memahami arti penting suara mereka dalam menentukan masa depan daerahnya.

Para siswa juga diajak untuk berinteraksi dan bertanya mengenai prosedur dan mekanisme pemilihan kepala daerah.

Turut hadir juga jajaran dari pihak sekolah dan jajaran komisioner KPU Kota Banjar, yang memberikan dukungan penuh agar kegiatan sosialisasi berjalan lancar.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

9 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

10 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

11 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

11 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

11 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

11 jam ago