Siswa SDN 7 Hegarsari Kunjungi Polres Banjar, Dikenalkan Berbagai Satuan Fungsi dan Tugas Polri. Foto/Hermanto.PasundanNews.com
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Polres Banjar Polda Jabar, menerima kunjungan siswa-siswi SDN 7 Hegarsari Kota Banjar dalam rangka pengenalan lebih dekat dengan institusi kepolisian, Jumat (4/10/2024).
Rombongan siswa yang didampingi oleh guru-guru mereka disambut oleh Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Banjar, Ipda Agus Harianja.
Kunjungan ini dimulai dengan pengarahan singkat di Pos Penjagaan, dilanjutkan dengan berkeliling ke berbagai ruangan di Mapolres Banjar.
Siswa-siswi dikenalkan pada tugas dan tanggung jawab berbagai satuan fungsi, seperti SPKT, Satuan Narkoba, Ruang Tahanan, dan Pelayanan Terpadu.
Setiap ruangan diperkenalkan secara langsung oleh personel Polres yang bertugas, memberikan pemahaman mengenai peran dan fungsi masing-masing bagian kepolisian.
Ipda Agus Harianja menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan kepolisian yang ditujukan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, terutama kalangan pelajar.
“Kegiatan kunjungan ini bertujuan untuk membina siswa-siswi agar lebih dekat dan mengenal dengan Polri,” jelasnya.
Agus mengungkapkan, kunjungan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para siswa yang memiliki cita-cita untuk menjadi anggota Polri di masa depan.
“Ini sebagai motivasi apabila ada siswa-siswi yang ingin menjadi anggota Polri di kemudian hari,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, Polres Banjar berharap mampu membangun hubungan yang harmonis antara kepolisian dan dunia pendidikan.
Polri ingin menunjukkan bahwa mereka selalu siap menjalin kerja sama dengan institusi pendidikan, memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.
Kanit Kamsel Sat Lantas juga mengajak sekolah-sekolah lain yang ingin mengadakan kunjungan serupa untuk berkoordinasi dengan Satuan Lalu Lintas Polres Banjar.
“Kami terbuka untuk kunjungan sekolah-sekolah lain, silakan koordinasi dengan Satuan Lalu Lintas,” ungkapnya.
Kunjungan yang berlangsung dengan penuh antusias ini diakhiri dengan foto bersama di halaman Mapolres Banjar, sebagai kenang-kenangan bagi para siswa yang telah mendapatkan pengalaman belajar langsung di lingkungan kepolisian.
(Hermanto/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Jadi ke-22 Kota Banjar, ORARI Lokal Kota Banjar menggelar…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasca dilantik Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri serah terima jabatan (sertijab)…
BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - PNM Liga Nusantara Grup X Babak 6 Besar terus berlanjut. Salah…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Walikota Banjar, dr Herman Sutrisno kembali menggelar aksi sosial, pada…
BERITA CIAMiS, PASUNDANNEWS.COM - Polres Ciamis terus menggelar razia terhadap travel gelap atau ilegal hampir…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - DPRKPLH (Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup) Ciamis mengadakan…
Leave a Comment