http://humas.jabarprov.go.id/foto/604/jumat-03-mei-2019
PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG – Sekda Provinsi Jawa Barat, Iwa Karniwa menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jawa Barat untuk menggunakan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Majalengka ketika melakukan perjalanan Dinas menggunakan pesawat terbang.
Himbauan tersebut disampaikan Iwa terkait pengalihan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Internasional Jawa Barat di Majalengka.
“Untuk semua aparatur termasuk didalamnya DPRD, disekitar Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan) apabila perjalanan dinas supaya efisien dan efektif itu harus dari Bandara Kertajati (BIJB).” Kata Iwa di Bandung, senin (24/06/2019)
Iwa menuturkan bahwa pihaknya sejak beberapa bulan lalu telah mengeluarkan surat edaran kepada 5 Kepala Daerah (Ciayumajakuning) untuk mendukung penerbangan operasional penerbangan di BIJB.
“Memang sebelumnya sudah kami arahkan, kami imbau, dan sudah dibuat surat edaran, sudah kami kirim ke lima Bupati dan Walikota yakni Kota/Kabupaten Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan.” lanjut Iwa
Selain lima Kota/Kabupaten tadi, Iwa mengirimkan juga surat edaran untuk 22 Kepala daerah lainnya di Jawa Barat.
“Surat edaran ini juga termasuk ASN dari 22 Kota/Kabupaten diluar Ciayumajakuning, jadi kalau memungkinkan itu diharapkan supaya menggunakan penerbangan dari Bandara Kertajati, ini bentuk dukungan tertulis juga kita sampaikan kepada masyarakat dan ASN untuk menggunakan Bandara Kertajati.” Pungkas Iwa
Sebelumnya memang Pemerintah, Pihak Maskapai dan semua pihak yang terlibat telah sepakat untuk memindahkan 56 penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara, Bandung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Majalengka dimulai pada 1 juli 2019.
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…
Leave a Comment