Polhukam

Sederet Program Dedi Mulyadi untuk Jabar Istimewa: Pengentasan Gizi Buruk Hingga Efisien Anggaran

PASUNDAN NEWS – Cagub Jabar Kang Dedi Mulyadi (KDM) telah resmi mendaftar ke KPU Jabar bersama Cawagub Jabar Erwan Setiawan. Lalu apa saja bocoran program yang akan diusung keduanya?

Ditemui usai pendaftaran, KDM mengatakan ia ingin membebaskan rakyat Jawa Barat dari gizi buruk. Caranya dengan menyiapkan ketersediaan pangan yang bergizi bagi anak dan keluarga.

“Saya ingin memerdekakan anak-anak dari gizi buruk, otomatis di dalamnya adalah ketersediaan pangan sebuah keharusan,” ucapnya, Selasa (27/8/2024).

Menurutnya sudah sebuah keharusan pemerintah mengintervensi dan mengedukasi masyarakat akan kebutuhan pangan bergizi. Salah satu caranya dengan mensubsidi kebutuhan pangan masyarakat.

“Bukan sekadar memberikan makanan, paling utama adalah membuat ruang agar anak mengerti makanan bergizi. Sebab selama ini mereka kerap jajan sembarangan, mengeluarkan uang dalam setiap waktu tanpa ada ukuran kebutuhan gizinya,” katanya.

Tak hanya soal gizi buruk, KDM juga akan mengoptimalkan anggaran agar tepat guna. Menurutnya ketersediaan anggaran yang memadai menjadi kunci dalam merealisasikan pembangunan hingga ke pelosok daerah.

Efisiensi anggaran yang dilakukan kelak tidak hanya akan mengakselerasi pembangunan di desa tapi juga penataan hingga ke perkotaan.

“Desa kita urus, kota kita tata. Kita bangun transportasi yang terintegrasi, kemudian bisa juga membangun apartemen untuk buruh. Caranya APBD digunakan untuk kepentingan rakyat, jangan diboros-borosin,” ucapnya.

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

10 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

10 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

10 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

12 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

1 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago