Ciamis

Sah, Ciamis Menjadi Tuan Rumah Porprov 2022

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Kabupaten Ciamis sah menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XIV Tingkat Provinsi Jawa Barat 2022.

Hal tersebut mengacu pada Surat Keputusan Gubernur Jawa Barat yang diserahkan oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jawa Barat didampingi Kadispora Jabar.

SK ini diterima langsung oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan didampingi Ketua Umum KONI Ciamis Yasmin Sambas, serta Kadispora Ciamis Erwan Darmawan di Pendopo Bupati, Kamis (21/04/2022).

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyambut baik dan bersyukur atas diserahkannya SK Gubernur tersebut.

“Ini menjadi titik terang bagi Kabupaten Ciamis sebagai tuan rumah PORPROV 2022,” ungkapnya.

Dengan SK ini, tambah Herdiat tentu akan berhubungan dengan strategi penganggaran dan kebijakan.

“Kabupaten Ciamis ditunjuk sebagai tuan rumah baik open maupun clossing ceremony,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Kadispora Ciamis Erwan Darmawan mengatakan untuk pelaksanaan PORPROV XIV sendiri akan dilaksanakan pada minggu pertama bulan November.

“Kita ditunjuk sebagai tuan rumah open dan clossing ceremony. Untuk Ciamis sendiri terdiri dari 8 Cabor yang kita menjadi tuan rumahnya, ” Ungkap Erwan.

Selenjutnya, Erwan menuturkan alasan diserahkannya SK tersebut secara langsung agar tidak terjadi simpang siur mengenai Surat Keputusan tersebut.

Daftar Penyelenggaraan Cabor Porprov XIV

Adapun tempat penyelenggaraan dan cabang olahraga PORPROV XIV Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 yang tertera dalam SK Gubernur tersebut, yakni sebagai berikut:

1. Kabupaten Bandung Barat 17 (tujuh belas) cabang olahraga
2. Kabupaten Subang 17 (tujuh belas) cabang olahraga
3. Kabupaten Ciamis 8 (delapan) Cabang Olahraga
4. Kabupaten Garut 9 (sembilan) Cabang Olahraga
5. Kabupaten Tasikmalaya 2 (dua) Cabang Olahraga
6. Kabupaten Pangandaran 5 (lima) Cabang Olahraga
7. Kota Banjar 2 (dua) Cabang Olahraga
8. Kabupaten Bandung 8 (delapan) Cabang Olahraga
9. KONI Provinsi Jawa Barat 6 (enam) Cabang Olahraga.

(Herdri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Anak dan Ayah Masuk ke dalam Sumur di Banjaranyar Ciamis, Beruntung Tak Ada Korban Jiwa

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Seorang anak bersama ayahnya di Dusun Tanjung, RT 14/RW 03, Desa…

7 jam ago

Ujang Endin Indrawan Serahkan Berkas Pendaftaran Bakal Calon Bupati ke DPC PKB Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Ujang Endin Indrawan menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Pangandaran ke Partai…

7 jam ago

Tiadakan Dua Foto Cabup Potensial Purwakarta di Survei, Diduga Skenario Untungkan Petahana

PASUNDAN NEWS - Masyarakat Kabupaten Purwakarta tengah kebingungan sebab dua tokoh kuat yang digadang-gadang akan…

8 jam ago

Pelaku Pembunuhan di Rancah Ciamis Bawa Daging Hasil Mutilasi dalam Baskom, Ditawarkan ke Warga Setempat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pelaku pembunuhan di Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis merupakan seorang pria yang…

9 jam ago

Sekda Jabar Sebut Pentingnya Literasi Statistik untuk Menjaga Stabilitas Inflasi

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyebutkan pentingnya literasi…

12 jam ago

Sekda Jabar Sampaikan Pemdaprov akan Terus Upayakan Harga Bahan Pokok Tetap Terjangkau

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman sampaikan bahwa pemprov…

12 jam ago