Ciamis

Respon Cepat Bupati Ciamis Kembali Bantu Rutilahu Warga di Panyingkiran

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Warga Dusun Linggamanik, Desa Panyingkiran, Kecamatan/Kabupaten Ciamis membutuhkan bantuan renovasi rumah secepatnya.

Pasalnya, rumah milik Iwan Herdiana (46) berukuran 4×6 meter tersebut memang sudah tidak layak huni.

Setelah mendapat laporan dari warga setempat, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya langsung meninjau lokasi, pada Minggu (9/3/2025).

Herdiat kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga tersebut dengan turut memberikan bantuan bagi rumah tidak layak huni.

Kedatangan Bupati Ciamis ini disambut antusias oleh Iwan, keluarganya, serta warga setempat.

Iwan merasa terharu dan tak menyangka bahwa orang nomor satu di Ciamis itu akan datang langsung ke lokasi untuk melihat kondisi rumah tersebut.

Pada kesempatan itu, Herdiat menyempatkan diri berbincang dengan Iwan dan warga sekitar serta berkeliling melihat bagian rumah yang perlu diperbaiki.

Melihat kondisi rumah yang memprihatinkan, Bupati Herdiat memberikan bantuan sebesar Rp 20 juta serta dua paket sembako.

“Tak menyangka Pak Bupati datang ke rumah saya. Terima kasih atas bantuan uang untuk membangun rumah dan sembako yang telah diberikan,” ucap Iwan.

Bupati Ciamis Harapkan Warga Sekitar Gotong Royong Bangun Rumah Iwan

Herdiat menyampaikan harapannya agar bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik.

Ia menekankan agar masyarakat selalu peduli dan mengedepankan gotong royong untuk membantu sesama warga yang sedang mengalami kesulitan.

Baca Juga : Gerak Cepat Bupati Ciamis Bantu Rumah Ambruk Milik Warga di Ciharalang 

“Semoga bantuan ini bisa dipergunakan dengan baik untuk membangun rumah yang lebih layak,” tuturnya.

Herdiat melanjutkan, bahwa pentingnya partisipasi dari masyarakat sekitar agar pembangunan tersebut bisa berjalan lancar.

“Sehingga rumah yang dibangun nantinya membawa berkah bagi pemiliknya,” tambahnya.

Diketahui, bantuan rutilahu seperti ini memang menjadi salah satu program yang terus dijalankan oleh Pemkab Ciamis.

“Harapannya bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Terutama bagi yang membutuhkan tempat tinggal yang lebih layak,” tandas Herdiat.

(Hendri/ADV.84394-RG–235470743.PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

16 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

16 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

17 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

18 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

2 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago