Banjar

Relawan Pak Boy Gelar Aksi Massal, Serukan Dukungan untuk Iwan Bule di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Sebanyak 100 relawan dari kelompok yang menyebut diri sebagai “Relawan Pak Boy” secara massal menyatakan dukungan mereka untuk Calon Legislatif (Caleg) DPR RI dari partai Gerindra, Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule, dalam Dapil X (Kuningan, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran).

Dengan mengendarai sepeda motor, mereka mengunjungi berbagai posko Gerindra di Kota Banjar, termasuk Dapil 1 kecamatan Banjar-Purwaharja, Dapil 2 Kecamatan Pataruman, dan Dapil 3 Kecamatan Langensari.

Koordinator Relawan Pak Boy,
Rd.H.Cecep Purnaman Danu Umbara, menegaskan bahwa kegiatan ini memiliki tujuan utama untuk memantapkan dan menguatkan dukungan suara bagi Iwan Bule di tiga Dapil di Kota Banjar.

“Kami siap mendukung Iwan Bule untuk mencapai kursi DPR RI. Ini adalah bentuk komitmen kami sebagai relawan,” ujarnya kepada pasundannews.com, Sabtu (27/1/2024).

Selama kunjungan mereka, relawan tidak hanya mengunjungi posko Gerindra, tetapi juga bertemu dengan para Caleg Gerindra yang bermitra (tandem) dengan Iwan Bule di tiga Dapil tersebut. Langkah ini diambil untuk membangun sinergi dan solidaritas di antara tim pemenangan.

“Kami berharap sinergi ini akan membawa kekuatan yang lebih besar dalam meraih suara di Kota Banjar,” imbuh Cecep.

Relawan Pak Boy sendiri terdiri dari para buruh PT APL Kota Banjar. Keterlibatan mereka dalam kegiatan politik ini mencerminkan partisipasi aktif dari berbagai lapisan masyarakat dalam mendukung proses demokrasi.

“Kami berharap dukungan kami sebagai Relawan Pak Boy dapat menjadi kontribusi positif bagi perjalanan politik Iwan Bule di Kota Banjar, dan semoga aspirasi kami sebagai buruh dapat terdengar dan diwujudkan melalui kepemimpinan yang diwakili oleh Iwan Bule di DPR RI,” pungkas Cecep Danu. (Hermanto/PaundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

BLUD Puskesmas Purwaharja II Lakukan Home Care untuk Pasien Pasca Kecelakaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BLUD Puskesmas Purwaharja II melakukan kunjungan rumah (home care) kepada Dadan…

23 jam ago

Leong Oray Gede, Kesenian Tradisional di Desa Sukamukti Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, tidak hanya dikenal…

23 jam ago

Mayat Perempuan di Kamar Kos Ciamis Diduga Meninggal Tiga Hari Lalu

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Proses autopsi terhadap jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kos di…

1 hari ago

Mayat Perempuan Ditemukan Membengkak di Kamar Kos Ciamis, Polisi Lakukan Otopsi

BERITA CIAMIS/BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sesosok mayat perempuan ditemukan dalam kondisi membengkak di sebuah kamar kos…

1 hari ago

Penghuni Pasar Wisata Pangandaran Minta Relokasi Sebelum Pembongkaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pasar Wisata Pangandaran, Jawa Barat akan untuk dijadikan lahan parkir wisata…

1 hari ago

Kasat Lantas Polres Banjar Tegaskan Informasi SIM Gratis Adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kabar pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis yang beredar di media…

2 hari ago