Ciamis

Ramai Soal Kudeta, Demokrat Ciamis Tegaskan Tetap Loyal dan Solid Pada AHY

CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Akhir-akhir ini Indonesia tengah dihebohkan soal isu kudeta terhadap Partai Demokrat. Ketua Umum Partai Demokrat, AHY menyebut ada pihak-pihak yang ingin mengambil alih paksa kudeta kepemimpinan Partai Demokrat.

Menanggapi hal itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Ciamis, Sopwan Ismail menegaskan, pihaknya tetap solid dan loyal pada Ketum AHY.

“Demokrat Ciamis tetap solid. Kami tetap loyal pada Ketum (AHY),” kata Sopwan, Selasa (2/2/2021).

Sopwan mengungkapkan, sampai saat ini pihaknya belum pernah menerima ajakan dari siapapun untuk mengambil langkah kudeta.

“Demokrat Ciamis tetap loyal ke ketum AHY dan kepengurusan yang sah. Kami patuh pada hasil Kongres V Partai Demokrat,” ungkapnya.

Terkait pernyataan AHY soal kudeta kepemimpinan partai, Wakil Ketua DPRD Ciamis ini menilai, pernyataan tersebut pasti berdasarkan fakta.

Menurutnya, hal itu bisa terjadi lantaran bisa saja ada banyak pihak yang tidak senang kepada Partai Demokrat. Mengingat sebentar lagi momentum Pilpres 2024.

Namun begitu, Sopwan meyakini, seluruh kader Demokrat saat ini tetap solid berjuang bersama Ketum AHY untuk membesarkan nama baik Partai.

“Saya yakin, semua kader Demokrat mulai pusat hingga daerah se Indonesia tetap solid untuk AHY,” tegasnya.

Sopwan menambahkan, soliditas struktur dinyatakan dalam bentuk pernyataan mendukung kepemimpinan AHY oleh seluruh Ketua DPD dan Ketua DPC se-Indonesia.

”Termasuk kami DPC Demokrat Ciamis. Kami tetap solid dan loyal bersama Ketum AHY” pungkasnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

21 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

21 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

23 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

1 hari ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

1 hari ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

1 hari ago