PASUNDAN NEWS – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bandung Barat periode 2020-2023 terus aktif membangun sinergitas dengan berbagai stakeholder yang ada.
Seperti yang dilakukan pihaknya, saat melakukan audiensi bersama pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) KBB, Rabu 13 Oktober 2021.
Ketua PWI KBB Agus Sudrajat mengatakan, pertemuan tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan sinergitas antara kedua lembaga.
“Alhamdulillah hari ini kita telah melakukan audiensi bersama DPRD KBB yang diterima langsung oleh pimpinan dan kita membahas berbagai hal terkait sinergitas ke depan,” katanya.
Ia menambahkan, sebagai organisasi profesi tentunya PWI KBB terus melakukan sinergitas dengan berbagai pihak. Dengan begitu, hubungan antara berbagai stakeholder harus terjalin baik.
“Banyak hal yang bisa dilakukan bersama-sama dan mudah-mudahan bisa menjadi kontribusi positif untuk Kabupaten Bandung Barat,”katanya.
Sementara itu, Ketua DPRD KBB, Rismanto mengatakan, pertemuan tersebut menjadi salah satu momen peningkatan sinergitas antara lembaga legislatif dengan berbagai komponen yang ada di Kabupaten Bandung Barat.
“Pertemuan tadi pada intinya adalah bagaimana meningkatkan sinergitas dan kebersamaan untuk membangun Kabupaten Bandung Barat,” katanya.
Ia menambahkan, sebagai salah satu pilar keempat demokrasi tentunya keberadaan wartawan sangat diperlukan baik sebagai penyebar informasi maupun fungsi pengawasan.
“Ke depannya saya harap lebih harmonis, sinergis dengan berbagai komponen stakeholder yang ada dan solid,” katanya. (im)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - DPD Partai Golkar Kota Banjar menyatakan dukungan moril secara penuh kepada…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis adakan launching 55 layanan dalam program Pepatah Manis (Pelayanan…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Ciamis mengenalkan fasilitas layanan publik…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Ciamis menunjukan komitmennya atas kepatuhan standar pelayanan publik.…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Jawa Barat, Hj. Ika Siti Rahmatika menggelar sosialisasi Perda…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…
Leave a Comment