BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – PSGC Ciamis akan menghadapi Persikasi Bekasi dalam lanjutan babak 32 besar Liga 3 Nasional.
Untuk diketahui, putaran Liga 3 Nasional 2023/2024 kini telah memasuki babak 32 besar.
PSGC Ciamis, sebelumnya telah berhasil lolos setelah menjuarai Grup G di babak 80 besar.
Laskar Singacala sukses mengemas 9 poin dari 3 kali menang dan 1 kali kalah.
Kendati begitu, PSSI pun telah melakukan pembagian grup untuk babak 32 besar.
Tim asuhan Heri Rafni Kotari tersebut masuk ke dalam Grup 3 bersama Dejan FC, Persikasi Bekasi dan Persip Pekalongan.
Lawan PSGC Ciamis kali ini terbilang cukup berat. Seperti lawan yang akan dihadapi pada Sabtu 11 Mei 2024, pukul 15.30 WIB di Stadion Siliwangi, Bandung.
Sebagai informasi, Persikasi Bekasi merupakan runner up Grup F babak 80 besar dengan mengumpulkan 8 poin.
PSGC Ciamis memang belum pernah bertemu dengan Persikasi Bekasi sebelumnya, sehingga Ganjar Kurniawan perlu mewaspadainya.
Usai hadapi Persikasi Bekasi, PSGC Ciamis akan bertemu Dejan FC yang sempat mengalahkan skuad Galuh di kompetisi tahun lalu dengan skor 2-1.
Dejan FC juga merupakan juara Grup E dengan mengemas 10 poin, catatan tersebut lebih baik ketimbang PSGC Ciamis.
Kemudian, PSGC akan melawan Persip Pekalongan yang merupakan Runner up Grup H yang hanya mengumpulkan 7 poin dari 2 kali menang, 1 imbang dan 1 kali kalah.
Bahkan Persip Pekalongan sudah sering bertemu dengan PSGC Ciamis.
Secara terpisah, Asisten Pelatih PSGC Ciamis Dicky Aditia menyatakan semua tim yang lolos ke babak 32 besar adalah tim yang bagus.
Khusus untuk grup 3, semua lawan PSGC Ciamis terbilang cukup berat.
“Lawan Persikasi belum pernah sedangkan lawan Persip sudah sering bertemu. Lalu, dengan Dejan FC, kita pernah bertemu pada kompetisi tahun kemarin, dan kalah 2-1,” jelasnya.
Dicky mengatakan tidak ada persiapan khusus untuk menghadapi babak 32 besar.
Semua pemain siap ditampilkan meski dengan jadwalnya yang cukup mepet, termasuk kali ini menghadapi Persikasi Bekasi.
PSGC Ciamis perlu beradaptasi dengan Stadion Siliwangi. Selama ini Laskar Singacala biasa bermain di lapangan dengan rumput asli seperti Stadion Galuh, Ciamis.
“Tidak ada persiapan khusus, paling kita adaptasi dengan rumput sintetis karena Siliwangi pakai rumputnya sintetis,” ungkapnya.
*Jadwal Pertandingan PSGC di Grup 3 Babak 32 Besar Liga 3 Nasional*
Persipasi Bekasi vs PSGC Ciamis, Sabtu 11 Mei 2024 pukul 15.30 WIB
Dejan FC vs PSGC Ciamis, Senin 13 Mei 2024 pukul 15.30 WIB
PSGC Ciamis vs Persip Pekalongan, Rabu 15 Mei 2024 pukul 15.30 WIB
Berikut link straming You Tube untuk menonton Persikasi Bekasi vs PSGC Ciamis dengan tagline warga masyarakat Ciamis.
Singacala Menyala..!!!
#psgcday #dintennapsgc #livestreaming
(Herdi/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis berhasil mencetak prestasi melalui predikat terbaik dalam Penilaian Kepatuhan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
Leave a Comment