Ciamis

Program Citarum Harum, Pemprov Jabar Optimalkan dengan Prinsip Sabilulungan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Program Citarum Harum dan optimalisasi pencapaian indikator makro pembangunan digelar Pemprov Jawa Barat pada Rabu (19/6/2024).

Dalam hal ini, Sekda (Sekretaris Daerah) Jawa Barat Herman Suryatman mengatakan berbagai persoalan dan tantangan Jabar.

Hal itu bisa diatasi dengan prinsip sabilulungan atau gotong royong antara Pemprov dengan 27 pemda kabupaten dan kota.

Ia sampaikan saat acara pembinaan Kabupaten/Kota terkait Program Citarum Harum bertempat di Pendopo Wali Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum.

Turut hadir dalam kegiatan itu Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin yang memimpin langsung pengarahan didampingi Sekda Jabar.

“Penduduk Jawa Barat hampir 50 juta jiwa dan sejahtera masyarakatnya ditandai dengan kemiskinan harus turun signifikan, pengangguran turun signifikan, stunting harus turun signifikan, dan indikator makro harus bergerak ke arah lebih baik,” ujar Herman.

Menurutnya, tugas ini tidak bisa dilakukan oleh Pemprov Jabar saja, tetapi harus dengan prinsip sabilulungan atau gotong royong melibatkan 27 kabupaten dan kota.

“Pak Gubernur memulainya dari kota Bandung hari ini, besok kita akan ke Kabupaten Bandung, ke Sumedang ke Cimahi, Bandung Barat dan seterusnya ke 13 kabupaten yang ada di sepanjang aliran Sungai Citarum,” sebutnya.

“Kemudian nanti sisanya ke kabupaten kota lain di Jawa Barat, target kami dalam satu bulan ke depan ini, 27 kabupaten kota bisa dikolaborasikan dan dikonsolidasikan pemerintah provinsi,” katanya.

Konsolidasi mengagendakan menyelesaikan sejumlah pekerjaan rumah bersama, pertama, stunting Jabar yang masih di angka 21,7 persen dan memiliki target penurunan hingga angka 14 persen.

Kedua, angka pengangguran yang ditargetkan turun mencapai 1-1,5 persen.

Ketiga, optimalisasi program Citarum Harum dengan gerakan jangka panjang penanganan sampah.

“Lazimnya kan dengan cara-cara biasa hanya 0,5 persen tetapi dengan kolaborasi kekuatan konsolidasikan 27 kabupaten kota dan provinsi bersama stakeholder lainnya dunia usaha masyarakat. Saya ingin bisa melompat Jawa Barat ini,” tandas Herman.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Lembur Kaulinan Cibunar Ciamis Adakan English Fun, Upaya Tingkatkan Kemampuan Speaking Anak

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Lembur Kaulinan Cibunar Desa Sukajadi, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis adakan Taman…

13 jam ago

Dishub Kota Banjar Cabut Surat Tugas 12 Juru Parkir yang Menunggak Retribusi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Banjar telah mengambil langkah tegas dengan mencabut…

14 jam ago

Hormati Para Leluhur, Kawargian Pulomejeti Kembali Akan Gelar Kegiatan NGABUMI

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kawargian Pulomejeti, Kampung Siluman Baru, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar…

14 jam ago

Dinas PRKPLH Ciamis Edukasi Pengusaha Tahu Tempe di Banjarsari Kelola Limbah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - DPRKPLH (Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup) Kabupaten Ciamis…

15 jam ago

Hadiri Sidang Pra Peradilan, Dedi Mulyadi Fokus Beri Advokasi Sosial untuk Keluarga Pegi Setiawan

PASUNDAN NEWS - Kang Dedi Mulyadi (KDM) hadir ke sidang pra peradilan di PN Bandung.…

16 jam ago

Rumah Warga di Bojongmengger Ciamis Ambruk, Kang Ijudin Ajak Masyarakat Gotong Royong

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Rumah warga di Dusun Cisihung, Desa Bojongmengger, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis…

21 jam ago