Olahraga

Pratama Arhan Resmi Gabung ke Klub Tokyo Verdy, Lanjutkan Karir Sepak Bola di J-League

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Pemain Bek sayap andalan Timnas Indonesia, Pratama Arhan, akhirnya akan melanjutkan karirnya bermain di luar negeri.

Arhan secara resmi diperkenalkan oleh salah satu klub dari negeri sakura atau J-League, yaitu Tokyo Verdy sebagai punggawa anyar.

Memang tak bisa dipungkiri, penampilan Arhan bersama timnas selama di Piala AFF 2020 begitu impresif yang membuat banyak klub luar negeri kesengsem.

Arhan menjadi pemain yang begitu vital di sisi kanan pertahanan Skuat Garuda sepanjang laga Piala AFF 2020.

Mencetak dua gol dan dua assist serta menjadi pemain muda terbaik gelaran Piala AFF 2020 adalah menjadi buktinya.

Berkat penampilan dan prestasinya tersebut, Pratama Arhan turut disorot oleh sejumlah klub-klub luar negeri, diantaranya Korea Selatan, Jepang dan juga Italia.

Salah satu klub yang kabarnya berada di garda terdepan ialah Daejeon Hana Citizens. Namun kepastian tersebut ternyata hanyalah isapan jempol belaka.

Terdapat pula rumor bahwa salah satu klub dari Liga Italia, Lazio turut pula menyorot penampilan Arhan selama gelaran Piala AFF 2020. Namun itu semua hanyalah rumor.

Secara mengejutkan, Arhan akhirnya resmi diperkenalkan oleh salah satu klub ternama dan bersejarah, Tokyo Verdy.

Meskipun saat ini klub tersebut sedang berjuang untuk kembali ke kompetisi kasta tertinggi Jepang yaitu J-League.

Tokyo Verdy sendiri saat ini berada di kompetisi J-League 2. Hal itu diumumkan secara resmi oleh mereka melalui laman resmi klub Jepang tersebut.

“Selamat datang Pratama Arhan. Tokyo Verdy adalah rumahmu,” tulis laman resmi klub di sejumlah media sosial termasuk Instagram dan Twitter.

Tokyo Verdy memulai perjalanannya pada kompetisi divisi 2 Liga Jepang musim 2022 menghadapi Nagasaki. Laga tersebut akan dihelat pekan ini di Stadion Athletic Nagasaki.

Pratama Arhan sendiri berpeluang melakukan debutnya bersama Tokyo Verdy pada pekan ini menghadapi Nagasaki yang perkuat oleh salah satu mantan pemain AS Roma dan Watford, Victor Ibarbo. (M. Suhud Fadillah/PasundanNews.com).

Muhammad Suhud Fadillah

Leave a Comment

Recent Posts

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

1 menit ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

8 menit ago

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

14 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

14 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

16 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

17 jam ago