Banjar

Polres Banjar Pastikan Tangkapan Layar Korban Pembegalan Ketuk Pintu adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Polres Banjar memastikan tangkapan layar yang beredar di media sosial yang menampilkan korban terluka dengan narasi korban pembegalan ketuk pintu adalah hoaks.

Polres Banjar menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar dan telah menimbulkan keresahan di masyarakat.

Kapolres Banjar, AKBP Danny Yulianto, menegaskan, hingga saat ini belum ada laporan korban terkait insiden ketuk pintu yang disebutkan dalam pesan viral tersebut.

“Sampai dengan saat ini tidak ada korban terkait ketuk pintu. Kami berharap tidak akan ada korban di wilayah Banjar,” ujar AKBP Danny kepada pasundannews.com, Senin (16/9/2024).

Sementara itu, menanggapi keresahan masyarakat, Satuan Samapta Polres Banjar bersama Polsek Jajaran telah meningkatkan patroli khusus pada malam hari.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya peristiwa yang dapat menimbulkan ketakutan di masyarakat, termasuk isu ketuk pintu yang sempat ramai dibicarakan.

Selain itu, petugas juga melakukan penyelidikan terkait penyebar informasi palsu tersebut.

“Polres Banjar berupaya mengidentifikasi pelaku yang tidak bertanggung jawab di balik penyebaran informasi bohong ini,” katanya.

Pihkanya pun mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah percaya dengan informasi yang belum jelas sumbernya.

“Mengimbau masyarakat untuk tidak panik dan tetap tenang. Jangan mudah terpancing isu yang belum tentu benar,” tambahnya.

AKBP Danny juga mengajak masyarakat untuk kembali mengaktifkan sistem keamanan lingkungan, seperti Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) dan ronda malam.

Hal ini dilakukan guna menjaga keamanan bersama dan mengantisipasi tindakan kriminal di lingkungan masyarakat.

“Kami juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan kembali Satkamling dan ronda malam, karena keamanan adalah tanggung jawab bersama,” pungkasnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Pemprov Jabar Raih Penghargaan CNN Indonesia Award 2024

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Barat raih penghargaan dari CNN Indonesia Award tahun…

13 jam ago

DPMPTSP Jabar Gelar CIFEST, Upaya Promosikan UMKM Jawa Barat

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - DPMPTSP (Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu) Jawa Barat menggelar…

14 jam ago

Cawagub Jabar Erwan Setiawan Berkunjung ke Kota Banjar, Janjikan Kesejahteraan untuk RT RW dan Guru Paud

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Cawagub (calon wakil gubernur) Jawa Barat, Erwan Setiawan berkunjung ke wilayah…

14 jam ago

Pilkada 2024, Pemkab Ciamis Gelar Sarasehan Politik Tingkatkan Partisipasi Masyarakat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis melalui Kesbangpol (Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) menyelenggarakan sarasehan…

16 jam ago

Sabet Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra, Pimpinan DPRD dan Pemkab Ciamis Berikan Teladan Lingkungan Hidup

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra berhasil diraih oleh Pimpinan DPRD dan…

17 jam ago

Pilkada Serentak 2024, KPU Kota Banjar Tetapkan DPT Sebanyak 154.425 Pemilih

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - KPU Kota  Banjar menggelar Rapat Pleno Terbuka untuk penetapan DPT (Daftar…

18 jam ago