Ciamis

Polisi Selidiki dan Buru Pelaku Tabrak Lari di Karangkamulyan Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Satlantas Polres Ciamis masih selidiki kasus dugaan tabrak lari yang menewaskan Kades Karangkamulyan Ciamis, M Abdul Haris pada Rabu (21/4) lalu.

Kasatlantas Polres Ciamis, Polda Jabar, AKP Januar Cahyo Wibowo mengungkapkan, pihaknya masih memburu pelaku tabrak lari yang terjadi di Jalan Raya Ciamis-Banjar ini.

“Kami masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas kendaraan yang digunakan pelaku” kata Bowo, Kamis (29/4/2021) di Mapolres Ciamis.

Selain itu, pihaknya juga saat ini tengah mengumpulkan bukti-bukti dan keterangan saksi-saksi guna mengungkap kejadian lakalantas yang terjadi sekitar pukul 20.15 WIB ini.

“Kejadian malam hari dan gelap menjadi salah satu faktor kesulitan kami mengungkap langsung jenis kendaraan,” kata Bowo.

Namun demikian lanjut Bowo, terdapat keterangan dari saksi yang menyampaikan jenis kendaraan. Pihaknya pun akan terus mendalami informasi dari saksi tersebut.

“Kami terus mendalami informasi dari saksi yang menyebutkan jenis kendaraan. Namun kami tetap membutuhkan waktu untuk mendalaminya,” jelasnya.

Selain memeriksa para saksi, pihaknya juga mendalami rekaman kamera CCTV yang berada di sekitar kejadian. Namun, karena pixelnya kameranya kecil dan kejadiannya malam hari sehingga rekaman tidak terlihat jelas.

“Rekaman CCTV dengan informasi dari saksi kunci kemudian kami sesuaikan untuk mengungkap jenis kendaraan,” terangnya.

Bowo menambahkan, rencana ke depan pihaknya akan memanggil saksi-saksi yang berada di lokasi kejadian. Termasuk saksi dari kendaran Luxio yang dekat dengan saksi. Karena terdapat beberapa kendaraan yang terekam CCTV yang waktunya berdekatan.

“Terdapat jenis kendaraan yang waktunya berdekatan, ada Luxio ada juga Inova ini akan terus kita dalami,” katanya.

“Mohon doa dan kerjasamanya agar kami dari Satlantas Polres Ciamis dapat segera mengungkap pelaku” ucapnya.

 

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago