Banjar

Pj Walikota Banjar Bantah Keraguan Netralitas Sebagai ASN dalam Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Adanya pemberitaan terkait keraguan netralitasnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), Penjabat (Pj) Walikota Banjar, Ida Wahida Hidayati, dengan tegas membantah dan tetap berkomitmen pada netralitas ASN.

Pernyataan tersebut Ida disampaikannya dalam pertemuan dengan awak media di aula Diskominfo Kota Banjar pada Senin (11/12/2023) sore.

Ida mengklarifikasi bahwa perkenalan keluarganya, termasuk anak bungsunya yang berkarir politik di luar Kota Banjar, bukan bagian dari dukungan politik.

Anaknya, yang mencalonkan diri sebagai calon legislatif di Sukabumi, tidak terikat aturan ASN.

Ida menuturkan bahwa saat sambutan pada acara pisah sambut Walikota Banjar dan Wakil Walikota Banjar, Selasa (5/12/2023), bukan merupakan kampanye politik, melainkan upaya agar warga Banjar lebih mengenalnya secara pribadi.

“Saya tetap menjaga netralitas dalam Pemilu 2024. Perkenalan keluarga hanya bentuk kejujuran, bukan dukungan partai politik tertentu,” ungkap Ida kepada awak media.

Sebagai ASN, ia pun menegaskan tidak memiliki KTA partai dan tidak terlibat kepentingan politik yang bersifat tendensius.

Ida berharap kesalahpahaman ini dapat diatasi dan menyatakan bahwa perkenalan keluarganya tidak memiliki maksud politik.

Ia pun meminta maaf jika ada kesalahan dan ia tetap menegaskan komitmennya untuk tetap netral.

Sebagai orang tua, Ida Wahida Hidayati menyatakan kewajibannya mendorong anaknya berkarya lebih baik dalam karier politiknya.

“Kalau ada salah saya minta maaf, saya akan fokus sebagai Pj Walikota Banjar setahun ke depan dan setia jiwa raga untuk Kota Banjar,” pungkasnya. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

BLUD Puskesmas Purwaharja II Lakukan Home Care untuk Pasien Pasca Kecelakaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BLUD Puskesmas Purwaharja II melakukan kunjungan rumah (home care) kepada Dadan…

10 jam ago

Leong Oray Gede, Kesenian Tradisional di Desa Sukamukti Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, tidak hanya dikenal…

10 jam ago

Mayat Perempuan di Kamar Kos Ciamis Diduga Meninggal Tiga Hari Lalu

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Proses autopsi terhadap jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kos di…

14 jam ago

Mayat Perempuan Ditemukan Membengkak di Kamar Kos Ciamis, Polisi Lakukan Otopsi

BERITA CIAMIS/BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sesosok mayat perempuan ditemukan dalam kondisi membengkak di sebuah kamar kos…

15 jam ago

Penghuni Pasar Wisata Pangandaran Minta Relokasi Sebelum Pembongkaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pasar Wisata Pangandaran, Jawa Barat akan untuk dijadikan lahan parkir wisata…

18 jam ago

Kasat Lantas Polres Banjar Tegaskan Informasi SIM Gratis Adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kabar pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis yang beredar di media…

1 hari ago