Ciamis

Pj Bupati Ciamis Ikuti Musrenbang Provinsi Jawa Barat, Bahas Pentingnya Pembangunan Transformasi Digital

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Penjabat (Pj) Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2024.

Forum Musrenbang tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, pada Senin (22/4/2024) di The Trans Luxury Hotel Bandung.

Diketahui, Musrenbang Pemprov Jabar dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045, serta Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2025.

Kehadiran Pj Bupati Ciamis sebagai langkah awal untuk terlibat secara langsung dalam proses perencanaan pembangunan di Jawa Barat.

Pasalnya, Musrenbang tersebut merupakan forum penting yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan dalam merumuskan prioritas pembangunan daerah.

Menurut Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengatakan, Musrenbang menjadi wadah penting dalam menjaring masukan dan strategi kongkrit dari berbagai pihak.

“Masukan dan gagasan penting seperti para pimpinan daerah, DPRD, perangkat daerah, perguruan tinggi, hingga masyarakat, sangat baik bagi Musrenbang,” kata Bey dalam sambutannya.

Sebagaimana disampaikan Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas, dimana digitalisasi penting untuk diwujudkan.

Terlebih untuk memangkas proses bisnis yang berujung pada peningkatan kualitas pelayanan publik.

“Perlu adanya pemerataan infrastruktur digital yang berkualitas dan transformasi digital berkelanjutan,” tandas Bey Machmudin.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

16 menit ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

29 menit ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

3 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

3 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

7 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

7 jam ago