BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna bersama Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Akhmad Wiyagus, meresmikan bangunan sarana dan prasarana Mapolres Ciamis.
Peresmian tersebut berlangsung pada Jum’at (24/5/2024), kemudian salah satu titik sorot yaitu pembangunan lapangan tembak dan pos lalu lintas pahlawan.
Selain itu, berbagai fasilitas lainnya juga turut diresmikan, menandai komitmen Polres Ciamis untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan kinerja.
Menurut Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol. Akhmad Wiyagus, menegaskan pentingnya infrastruktur yang didukung oleh SDM yang berkualitas.
Ia juga memberikan apresiasi atas inovasi yang ditunjukkan oleh Kapolres Ciamis dalam pembangunan sarana prasarana ini.
Menurutnya, lapangan tembak ini tidak hanya untuk kepentingan anggota polri, tetapi juga dapat dimanfaatkan oleh Perbakin.
Kolaborasi dengan organisasi cabang olahraga ini akan memastikan pemanfaatan yang optimal sesuai dengan kategorinya,” kata Kapolda.
Kendati begitu, Kapolda menekankan bahwa pembangunan ini bukanlah ajakan untuk bertindak di luar aturan.
“Tindakan tegas hukum adalah langkah terakhir dalam menjalankan tugas, terutama dalam bidang penegakan hukum,” tambahnya.
Ia mengatakan peningkatan infrastruktur juga harus disertai dengan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
“Kehadiran polri di tengah-tengah masyarakat adalah jaminan keamanan dan ketertiban. Masyarakat dapat merasa tenang ketika kita hadir dalam penyelesaian masalah keamanan yang ada,” ujar Kapolda.
Sementara itu, Kapolres Ciamis, AKBP Akmal mengaku bangga bahwa lapangan tembak dan pos lalu lintas pahlawan telah secara resmi diresmikan oleh Kapolda.
“Lapangan tembak yang baru ini tidak hanya untuk keperluan anggota, tetapi juga dapat dimanfaatkan oleh komunitas yang tergabung dalam Perbakin,” ungkap Kapolres.
Kemahiran menembak menjadi keharusan bagi setiap anggota, terutama dalam pengajuan senjata api.
“Ini adalah salah satu syarat penting yang harus dipenuhi sebelum penggunaan senjata api, dan lapangan tembak akan menjadi tempat latihan yang ideal,” tambahnya.
Lebih lanjut, pos lalu lintas pahlawan telah aktif digunakan, terutama selama operasi ketupat.
“Pos ini menjadi pusat pengawasan dan pengaturan lalu lintas, memastikan keamanan dan kelancaran bagi masyarakat selama perayaan,” jelas Kapolres.
Dengan peresmian ini, diharapkan Polres Ciamis dapat lebih efektif dalam menjalankan tugasnya untuk memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
(Herdi/PasundanNews.com)
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…
Leave a Comment