Olahraga

Persib Telah Sah Tentukan Masa Depan Adam Alis, Dikontrak 2 Tahun dari Borneo FC

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Persib Bandung telah sah mengontrak Adam Alis Setyani selama dua tahun dari Borneo FC.

Maung Bandung memutuskan untuk mempermanenkan gelandang berusia 31 tahun itu.

Sebelumnya, Persib meminjam Adam Alis selama setengah musim dari Borneo FC, mengutip laman Bolanet, Rabu (1/1/2025).

Kontrak peminjaman mantan pemain Persija Jakarta itu telah berakhir.

Di saat yang bersamaan, kontrak Adam Alis juga selesai dengan Borneo FC pada Desember 2024.

Pesut Etam memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak eks Arema FC itu.

“Berakhirnya masa peminjaman Adam Alis di Persib, berakhir pula kontrak bersama Pesut Etam. Terima kasih untuk satu setengah musimnya,” ujar Borneo FC.

Usai dilepas Borneo FC, Persib langsung mengamankan Adam Alis.

Pengoleksi tujuh caps untuk Timnas Indonesia itu dikontrak Persib untuk durasi dua tahun.

“Selama musim berjalan, kontribusi Adam Alis dinilai positif oleh tim pelatih,” ujar Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Putra Herawan.

“Karena itu, Persib dan pemain bersangkutan menjalin kesepakatan kontrak permanen dengan durasi dua tahun ini,” katanya.

Sepanjang enam bulan membela Persib, Adam Alis tampil dalam 20 pertandingan.

Rinciannya 15 di BRI Liga 1 2024/2025 dan lima kali di AFC Champions League (ACL) 2 2024/2025.

“Harapan akan kontribusi besarnya itulah yang membuat Persib bersepakat dengan Adam Alis untuk menjalin kesepakatan kontrak permanen,” tutur Adhitia.

“Kita berharap, performa Adam Alis terus menanjak dan menghadirkan prestasi terbaik untuk Persib,” imbuhnya

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bupati Ciamis Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan BPK Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri acara Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan…

15 jam ago

Remaja Hilang Setelah Lompat ke Sungai Citanduy Ditemukan Tak Bernyawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Remaja bermana Rizal (17) yang lompat ke Sungai Citanduy akhirnya ditemukan…

2 hari ago

Warga di Purwaharja Kota Banjar Antusias Belanja Bahan Pokok di Pasar Murah Ramadhan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas KUKMP (Koperasi, Usaha Kecil, Mikro, Perdagangan) Kota Banjar kembali gelar…

2 hari ago

Hujan Deras dan Angin Kencang di Kota Banjar Sebabkan Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kota Banjar Jawa Barat…

2 hari ago

Siswa SMAN 2 Banjar yang Terjun ke Sungai Citanduy Belum Ditemukan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Hari kedua pencarian Rizal, siswa SMA Negeri 2 Banjar yang terjun…

2 hari ago

Siswa SMAN 2 Kota Banjar Terjun ke Sungai Citanduy, Kepsek Agus Prasetiana Berikan Tanggapan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kepala SMA Negeri 2 Banjar, Agus Prasetiana memberikan klarifikasi terkait insiden…

2 hari ago