Ciamis

Pemuda Pancasila Ciamis Bagikan 1000 Paket Takjil untuk Pengguna Jalan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Ciamis bagikan 1000 paket takjil bagi para pengguna jalan.

Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan agenda buka bersama (bukber) para kader dan anggota Pemuda Pancasila Ciamis.

Rangkaian acara bagi-bagi takjil ini berlangsung pada Minggu (23/3/2025) di sekitar Alun-alun Kabupaten Ciamis, tepatnya didepan pendopo Bupati Ciamis.

Turut hadir para ketua dan pengurus PAC dari 27 Kecamatan, Srikandi dan seluruh pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Ciamis

Ketua MPC Pemuda Pancasila Ciamis, H Dani Hendraningrat mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan keluarga besar Pemuda Pancasila.

“Mengisi bulan Ramadhan yang penuh berkah ini kami berbagi 1000 takjil gratis kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ujarnya.

Dani mengajak seluruh kader Pemuda Pancasila untuk terus menjaga semangat juang, persaudaraan, dan loyalitas dalam berorganisasi.

Kemudian juga meningkatkan kepedulian sosial dan terus menunjukkan bahwa Pemuda Pancasila garda terdepan dalam membela Pancasila dan NKRI.

Dani pun mengapresiasi kepada seluruh panitia, para ketua PAC dan semua pihak yang telah berkontribusi berjalannya kegiatan berbagi ini.

“Tetap teguh dalam nilai luhur Pancasila, menjunjung tinggi kehormatan organisasi, dan teruslah menjadi kebanggaan bangsa. Sekali layar terkembang, surut kita berpantang!,” tegas Dani.

Selain berbagi takjil, Pemuda Pancasila Ciamis juga akan menggelar santunan anak yatim pada Selasa 25 Maret 2025.

“Kami juga akan melaksanakan santunan kepada 200 anak yatim/piatu di sekretariat nanti. Mengundang kepada seluruh jajaran pengurus untuk datang ke sekretariat,” katanya.

Dani menyampaikan terimakasih kepada seluruh kader yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk mendukung kegiatan tersebut.

Menurutnya, santunan kepada anak yatim merupakan tanggungjawab sesama muslim untuk menjadi anak-anak yatim yang ada disekitar.

Kegiatan sosial ini menunjukan komitmen Pemuda Pancasila Ciamis untuk terus hadir dan berkontribusi kepada pemerintah dan masyarakat.

“Khususnya di dalam bulan suci Ramadhan. Agar menjadi ormas yang selalu dirindukan kehadirannya oleh masyarakat,” tandas Dani.

(Pepi Irawan/PasundanNews.com)

Pepi Irawan

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

21 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

21 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

22 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

23 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

2 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago