Jawa Barat

Pemprov Jabar Perkuat Jaringan Pembiayaan Perubahan Iklim di Forum Internasional

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Pemprov Jawa Barat memperkuat jaringan pembiayaan perubahan iklim dalam forum internasional.

Melalui Sekda, Jabar Herman Suryatman yang hadir langsung dalam forum internasional bertajuk ‘World Economic Forum G20 Bali Global Blended Finance Alliance Dialog’.

Kegiatan tersebut bertempat di United in Diversity Bali Campus, Minggu (19/5/2024).

Diketahui, forum ini merupakan tindak lanjut dari KTT G20 dengan isu pembiayaan campuran internasional untuk perubahan iklim dan menjaga sumber daya alam.

Herman menjelaskan, forum ini sangat penting karena akan mempermudah Pemprov Jabar dalam membangun jejaring internasional untuk menyelesaikan persoalan perubahan iklim.

“Luar biasa kami bisa menambah wawasan dan lebih jauh lagi kami bisa bangun networking dengan berbagai stakeholders baik lokal maupun internasional,” katanya.

Ia menuturkan, perubahan iklim merupakan tantangan besar yang harus diantisipasi semua pihak termasuk dari segi pendanaannya.

“Bagaimana kita mengakses, mencari pembiayaan campuran tentu bisa dari pemerintah, private sektor, bisa juga dari filantropi dan berbagai donor untuk membiayai proses pembangunan berkelanjutan,” paparnya.

Tentu dalam konteks di daerah, lanjut Herman, harus dikolaborasikan juga dengan partisipasi masyarakat karena pembiayaan campuran dari berbagai multi – stakeholders.

“Tanpa partisipasi masyarakat akan sangat sulit,” tambah Herman.

Usai menghadiri forum ini, Herman menyebut akan langsung ditindaklanjuti di tingkat Jabar.

Selain Herman, turut hadir pula Sekda Kabupaten Bandung dan Sekda Kabupaten Sumedang.

Forum dibuka resmi oleh Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

“Forum ini sangat bagus, kita berdiskusi terkait dengan pembiayaan campuran internasional untuk perubahan iklim dan menjaga sumber daya alam. Tentu harus ditindaklanjuti di daerah,” pungkasnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

15 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

16 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

18 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

18 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

18 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

18 jam ago