PASUNDANNEWS.COM, CIAMIS – Pemerintah Kabupaten Ciamis menerima bantuan 2,2 ton dan 200 paket sembako yang diterima langsung oleh Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya di halaman Pendopo Bupati Ciamis, Jum’at (8/5/2020).
Bantuan telur diberikan dari PT Karya Indah Pratiwi sebanyak 1000 butir, PT Cahaya Technology Unggas sebanyak 500 butir dan PT Sido Agung sebanyak 700 butir. Sedangkan bantuan paket sembako diberikan oleh BJB Cabang Ciamis sebanyak 200 paket.
Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyampaikan terimakasih atas peran serta dan perhatian yang diberikan para pengusaha dan intansi yang diberikan kepada masyarakat.
“2.2 ton telur ayam dan 200 paket sembako yang diterima nantinya akan di distribusikan bagi masyarakat Ciamis yang membutuhkan” katanya.
Ia mengharapkan agar kondisi usaha di Ciamis segera stabil, meskipun saat ini kondisi memperihatinkan kami sangat mengapresiasi partisipasi perusahaan yang ikut serta membantu meringankan beban masyarakat.
“Amanah yang diberikan akan kami sebarkan d 265 Desa/Kelurahan, dari ASN juga ikut serta membantu lebih dari 40 ton dan didistribusikan sebanyak 15kg untuk setiap Desanya,” terang Herdiat.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan dan Peternak, Syarif Hidayat mengungkapkan, bantuan yang diberikan perusahaan merupakan tindaklanjut dari himbauan Kementerian Pertanian bagian Direktorat Jendral Peternakan dan Kesehatan Hewan terkait pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) dalam bentuk pembagian telur HE, Karkas Ayam Ras, dan produk olahan kepada semua lapisan masyrakat yang terdampak Covid-19.
“Bantuan telur tersebut akan didistribusikan ke 265 Desa di Kabupaten Ciamis melalui Pemerintah Kecamatan untuk pelaksanaan pembagiannya ke setiap desa,” jelas Syarif.
Syarif mengharapkan dengan bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi masyarakat, dan pendistribusiannya tepat sasaran bagi yang membutuhkan. (Hen/Pasundannews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…
BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…
BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…
Leave a Comment