Ciamis

Panen Raya Melon di Ciamis bersama Rumah Zakat, Pj Bupati Apresiasi Upaya Pemberdayaan Masyarakat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Panen Raya Melon menjadi salah satu program pemberdayaan ekonomi yang digelar oleh Rumah Zakat.

Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis (1/8/2024) di Desa Kertajaya, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis.

Turut hadir Pj (Penjabat) Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna sekaligus membuka acara.

Panen raya melon ini digelar oleh Rumah Zakat yang merupakan lembaga filantropi dalam hal pengelolaan zakat, infak dan sedekah.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna,l menyampaikan apresiasi mendalam terhadap Rumah Zakat.

Ia menilai bahwa keberadaan lembaga tersebut sangat berkontribusi dalam pemberdayaan masyarakat, terutama di Desa Kertajaya.

“Saya sangat mengapresiasi upaya Rumah Zakat dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat di sini,” ujarnya.

Ia melanjutkan, program tersebut sangat penting bagi pengembangan desa dan perekonomian daerah.

Engkus menyebutkan, sektor pertanian termasuk pengembangan komoditas melon, memegang peranan penting dalam perekonomian Kabupaten Ciamis.

Menurutnya, sektor ini bukan hanya menyokong inflasi tetapi juga berkontribusi besar terhadap pendapatan masyarakat.

Ia berharap Rumah Zakat dapat memperluas program pemberdayaannya ke komoditas lain seperti padi.

Karena lanjutnya, Kecamatan Lakbok adalah salah satu lumbung padi di daerah tersebut.

“Harus ada program yang mendukung pengembangan padi, kita dapat lebih menjaga stabilitas ekonomi dan mencegah lonjakan inflasi,” tambahnya.

Engkus juga berharap agar kegiatan panen raya melon ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Ciamis.

Ia mengajak setiap desa untuk memanfaatkan potensi lokal mereka dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk lembaga filantropi seperti Rumah Zakat.

“Rumah Zakat juga mempertimbangkan pengembangan komoditas lain seperti pepaya, yang juga memiliki potensi untuk meningkatkan pendapatan masyarakat,” katanya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

50 menit ago

HUT Ke-2 Kodim Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Beri Pesan Ini kepada Prajurit

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…

1 jam ago

Reses Anggota DPRD Pangandaran, Jalaludin Serap Aspirasi Masyarakat

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -  Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…

1 jam ago

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

2 jam ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

5 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

15 jam ago