Ciamis

PAKK, Program Unggulan SMA Informatika Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – PAKK (Program Aplikasi Keinformatikaan dan Kewirausahaan) menjadi salah satu program unggulan SMA Informatika Kabupaten Ciamis.

Program tersebut diikuti oleh sebanyak 170 siswa yang terdiri dari program studi IPA dan IPS yang tersebar di 42 lembaga negeri dan swasta.

Untuk diketahui, PAKK merupakan agenda tahunan sekolah SMA Informatika Ciamis

Selain itu program tersebut juga merupakan proegram plus kurikulum keinformatikaan yang tentunya tidak ada di sekolah SMA lain.

Ketua Panitia Pelaksana PAKK SMA Informatika Ciamis, Neni Rohaeni S.Pd., menjelaskan tujuan program PAKK SMA Informatika Ciamis.

Ia mengatakan, program ini agar siswa bisa untuk mengaplikasikan keilmuan dan keahlian di masyarakat, khususnya di dunia kerja.

Ia melanjutkan, dengan praktek terjun langsung ke lapangan selama satu bulan siswa dapat menambah wawasan dan pengetahuan serta akan mendapatkan pengalaman.

Setelah lulus nanti para siswa sudah siap berada di tengah masyarakat dengan daya saing seiring perkembangan zaman yang saat ini berada di era (4.0).

“Dimana kehidupan kita tidak akan lepas dengan digitalisasi,” ucapnya seusai pelepasan upacara peserta, Jumat, (9/12/2022).

Sementara itu Kepala Sekolah SMA Informatika Ciamis, Hj Yuyun Yunda Sri S.Pd.,MM., berpesan agar peserta didik selama di lalangan agar bisa menjaga nama baik almamater sekolah.

Diharapkan Yunda, agar peserta didik saat di lapangan harus bisa disiplin, bekerja keras, mampu bekerjasama, jujur, mampu berkomunikasi baik.

Serta memiliki tanggung jawab, efektif dalam menjalankan tugas, kreatif, ulet dan inovatif, kerja keras, kerja tuntas, dan kerja ikhlas.

PAKK sendiri merupakan inovasi pada program basis keinformatikaan, program PAKK ini nantinya para siswa akan melaksanakan praktek kerja di sejumlah instansi atau perusahaan.

“Semoga dengan PAKK ini bisa menjadi langkah nyata pihak sekolah dalam membuat sistem pendidikan dan pelatihan keinformatikaan yang nantinya mengantarkan para siswa ke dunia kerja sesuai bidang keahliannya,” tandasnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

4 jam ago

Arus Balik Lebaran 2025, Dishub Ciamis Catat Lalu Lintas Per 1 April Capai 11.987 Kendaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Arus balik lebaran tahun 2025 sudah mulai berlangsung. Berkaitan dengan ini,…

19 jam ago

Jelang H-1 Lebaran, Arus Mudik Lewati Ciamis Capai Angka 127 Ribu Unit

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis mencatat volume kendaraan melintasi wilayah Ciamis…

3 hari ago

Bank BJB dan Pemkab Garut Tandatangani MoU untuk Peningkatan Layanan Perbankan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai Penyediaan…

3 hari ago

Haji Geyot Hidupkan kembali Tradisi, Upaya Bank BJB Meriahkan Bulan Ramadhan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB kembali menghadirkan acara spesial dalam rangka menyambut Ramadan melalui program bjb…

3 hari ago

Bank BJB Tawarkan Slot Lari 5K dan 10K Yumaju Berlebarun, Caranya Nabung di Bank BJB

PASUNDANNEWS.COM - Pecinta olahraga lari, jangan lewatkan keseruan Yumaju Berlebarun 2025! Acara lomba lari yang…

4 hari ago