Olahraga

Nico O’Reilly Selamatkan Manchester City di Babak 16 Besar Piala FA

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Nico O’Reilly selamatkan Manchester City di Babak 16 Besar Piala FA.

The Citizens berhasil menyingkirkan Plymouth Argyle 3-1 dalam laga yang berlangsung pada Minggu (2/3/2025) dinihari WIB di Stadion Etihad.

The Citizens boleh bersenang hati dengan keputusan mempertahankan pemuda 19 tahun itu pada bursa transfer musim dingin lalu.

O’Reilly mencetak dua gol dalam laga tersebut, tepatnya di injury time babak pertama dan menit ke-76. Semua tercipta via sundulan dalam situasi set piece.

Kemenangan itu tak hanya membawa City melangkah ke perempatfinal.

Namun juga menegaskan bahwa O’Reilly masih berperan penting di dalam skuad Pep Guardiola meski baru turun sembilan kali bersama skuad senior musim ini.

O’Reilly awalnya hampir dilepas pada awal tahun ini. Chelsea sempat menunjukkan ketertarikan dan ingin merekrutnya jelang penutupan bursa transfer musim dingin, namun pada akhirnya City menolak tawaran itu.

“Terkadang Anda mengambil keputusan tepat. Kalau tidak, dia takkan mencetak dua gol hari ini,” ujar Guardiola usai laga, dikutip ESPN.

“Dia bukan pemain akademi pada umumnya. Dia pemain yang kuat secara fisik, menurut saya dia pemain nomor 10. Dia bisa bermain di beberapa posisi. Dia menjadi ancaman dari bola mati karena dia kuat. Saya sangat senang untuknya karena dia banyak membantu kami,” jelas pelatih asal Spanyol itu.

Berposisi utama sebagai gelandang serang, O’Reilly diturunkan sebagai bek kiri saat melawan Plymouth.

Namun di musim ini ia pernah juga dipasang sebagai bek tengah, gelandang tengah, bahkan penyerang.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bupati Herdiat Sunarya Sebut Food Court Alun-alun Ciamis Masih Proses Penyempurnaan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya memastikan bahwa Food Court Alun-alun Ciamis belum…

50 menit ago

Herdiat Sunarya Mulai Jalankan Tugas Sebagai Bupati, Efisiensi dan Peningkatan PAD Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Herdiat Sunarya langsung menjalankan tugasnya sebagai Bupati Ciamis usai mengikuti retreat…

57 menit ago

Manchester United Gagal di Piala FA, Masih Jaga Asa di Liga Europa

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Manchester United tersingkir di Piala FA musim 2024-2025. Kendati begitu, Setan…

7 jam ago

Rekap Hasil BRI Liga 1 2024-2025, Bali United Ditahan Imbang Persita: Skor Akhir 1-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Rekap hasil BRI Liga 1 musim 2024-2025 pekan ini terdapat tiga…

7 jam ago

Persis Solo Keluar Zona Degradasi Usai Kalahkan Borneo FC

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persis Solo berhasil keluar dari zona degradasi BRI Liga 1 musim…

7 jam ago

BRI Liga 1 Indonesia, Madura Gagal Raih Poin Sempurna saat Hadapi PSM Makassar

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - BRI Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 pertemukan Madura United FC dengan…

8 jam ago