PASUNDANNEWS.COM, TASIK – Setelah sebelumnya melaksanakan baksos bantuan air bersih untuk warga, IPPB menggelar malam refleksi yang merupakan masih rangkaian peringatan hari santri dan sumpah pemuda.
Kegiatan ini dihadiri Anggota IPPB, Santri Pesantren Nurul Arifin, Masyarakat Umum, RT/RW/BPD di wilayah Kedusunan Cikeler Desa Pasirsalam Kabupaten Tasikmalaya.
Malam refleksi dilaksanakan untuk menumbuhkan semangat dan peran pemuda ditengah masyarakat serta kepekaan sosialnya bisa dimunculkan kembali.
“Kegiatan Malam Refleksi ini berisi tahlilan dan istighosah bersama, serta Tabligh Akbar terkait Revitalisasi Peran Pemuda ditengah Masyarakat,” ucap Endang Komarudin ketua pelaksana kegiatan di Tasikmalaya, Sabtu (26/10/2019) malam.
Ketua IPPB, Dede Supriatna menyatakan urgensi peran pemuda ditengah masyarakat sangat vital. Dirinya mengajak para pemuda untuk bisa bergerak dari sekarang.
“Kita harus berbuat dari sekarang dan senantiasa membina generasi selanjutnya. Pemuda dapat membantu mewujudkan kondisi wilayah yang Makmur dan saling mendukung dalam kebaikan tanpa harus merendahkan yang lain,” terangnya
Ustadz Asep Ruslayani yang hadir memberikan ceramah pada malam refleksi memberikan pesan terkait Resolusi Jihad. Resolusi ini harus senantiasa diingat dan dilaksanakan oleh santri dan pemuda.
“Santri dan pemuda agar senantiasa memperjuangkan kemerdekaan NKRI agar kita dapat menikmati beribah dan dakwah dengan nyaman,” paparnya
Baca Juga Sambut Sumpah Pemuda, IPPB Bagikan Air Bersih Untuk Warga
Asep menyatakan bahwa momentum Sumpah Pemuda merupakan seruan pada pemuda untuk dapat merajut persatuan dan menjadi harapan masyarakat secara umum.
“Pemuda harus memberikan manfaat kepada orang lain dan juga mensyukuri segala nikmat yang diberikan oleh Allah,” tegasnya
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
Leave a Comment