Cianjur

Masuki AKB, Pasar Cipanas Konsisten Terapkan Protokol Kesehatan

PASUNDANNEWS, CIANJUR – Pasar Cipanas terus konsisten mencegah penyebaran covid – 19, salah satunya menerapkan standar pelayanan baru di masa Adaptasi Kebiasan Baru (AKB). Hal tersebut mengingat Pasar Cipanas di daerah wisata, dan tak sedikit banyak pengunjung dari luar Cipanas.

Kepala Pusat Pelayanan Pasar Cipanas Heru Haerul MSi melalui Plh Kasubag TU Pasar Cipanas Iman Rohiman menjelaskan pihaknya konsisiten melakukan standar pelayanan yang berpedoman pada protokol pencegahan penularan covid – 19, meliputi menyediakan fasilitas cuci tangan yang memadai, dan mudah diakses oleh pedagang dan pengunjung.

“Kami pun rutin melakukan penyemprotan  dengan disinfektan setiap kendaraan yang masuk ke area pasar, serta melakukan pengecekan suhu tubuh pedagang/pengunjung pasar sebelum memasuki pasar,” paparnya, saat ditemui Minggu (28/6/2020).

Diakuinya jika ditemukan pedagang atau pengunjung dengan suhu lebih dari 37,5 Derajat Celcius, mereka tidak diperkenankan masuk dan harus dilakukan pemeriksaan kesehatan.

“Kami pun senantiasa memberikan imbauan kepada semua pedangan, serta pengunjung pasar untuk selalu menggunakan masker selama di area pasar. Tak hanya itu kami giat melakukan patroli rutin agar pedagang dan pengunjung pasar untuk mentaati protokol kesehatan di masa pandemi,” ujarnya.

Selain itu, pihaknya melakukan pembatasan jarak fisik di toko, kios, los, dan area pasar. Tak hanya itu dilakukan juga proses transaksi tanpa kontak fisik yakni dengan menggunakan batok kelapa.

“Kami pun membiasakan pedagang dengan mengggunakan pembatas atau sekat plastik transparan dalam melayani jual beli. Selain itu pengelola pasar menggiatkan Rapid Test kepada para petugas pasar,” terangnya.

Diharapkan, upaya yang dilakukannya ini bisa melindungi dan menghindari penularan COVID -19, secara masif sehingga tidak menambah sumber penyebaran maupun penderita baru COVID 19.

“Dengan pelayanan sesuai protokol kesehatan, semoga bisa memberikan rasa aman bagi pelaku perdagangan di pasar tradisional baik pedagang maupun pembeli. Diharapkan kedepannya bisa mempercepat pemulihan aktivitas ekonomi, dan sosial masyarakat yang terdampak COVID 19 di sektor perdagangan,” ujarnya.

Menurutnya dengan penetapan protokol kesehatan, bisa mendukung percepatan pelaksanaan tatanan normal baru, di area publik seperti pasar tradisional.

“Saya harapkan masyarakat tidak was – was berbelanja ke Pasar Cipanas, karena kami sudah benar – benar menerapkan protokol kesehatan. Terlebih Alhamdulillah kami sudah ditunjuk menjadi
duta pasar dan menjadi juara ke dua di Provinsi Jawa Barat, serta masuk ke tingkat nasional semoga kami bisa mengharumkan nama Cianjur di kancah nasional,” pungkasnya. (Pasundannews /fhn)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Pemkab Ciamis Peroleh Nilai Tertinggi Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman Tahun 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis berhasil mencetak prestasi melalui predikat terbaik dalam Penilaian Kepatuhan…

2 jam ago

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

5 jam ago

HUT Ke-2 Kodim Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Beri Pesan Ini kepada Prajurit

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…

5 jam ago

Reses Anggota DPRD Pangandaran, Jalaludin Serap Aspirasi Masyarakat

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -  Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…

5 jam ago

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

6 jam ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

9 jam ago