Olahraga

Manchester United Incar Kiper Real Madrid, Gantikan Andre Onana

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Manchester United (MU) tengah mengincar kiper Real Madrid. Ada kandidat baru untuk pos penjaga gawang Manchester United di musim 2025/2026.

Setan Merah dilaporkan ingin mendatangkan kiper milik Real Madrid, Andriy Lunin.

Sejak tahun 2023, gawang Manchester United dikawal oleh Andre Onana.

Namun sejauh ini, penampilan kiper Timnas Kamerun itu kerap angin-anginan dan tidak jarang juga ia membuat blunder.

Ruben Amorim dilaporkan mulai jengah dengan penampilan sang kiper.

Alhasil ia ingin merekrut kiper baru di musim panas nanti.

Dilansir El Chringuito, Minggu (9/3/2025), MU kini mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Mereka tertarik merekrut Andriy Lunin dari Real Madrid.

Menurut laporan tersebut, Manchester United sangat berminat untuk menggunakan jasa Lunin di musim depan.

Sang kiper merupakan sosok yang teruji di skuad Real Madrid. Ia menjadi deputi yang bagus ketika Thibaut Courtois mengalami cedera.

Kiper Timnas Ukraina ini dinilai bakal jadi upgrade dari Onana. Itulah mengapa Setan Merah berminat untuk merekrutnya di musim panas nanti.

Laporan yang sama mengklaim bahwa kans MU untuk merekrut Lunin cukup terbuka lebar.

Sang kiper dikabarkan mulai frustrasi di Real Madrid. Karena ia tidak kunjung dijadikan kiper utama Los Blancos.

MU sendiri menawarkan posisi kiper utama kepada Lunin. Alhasil ia dilaporkan mulai tergoda untuk pindah ke Old Trafford.

Manchester United dilaporkan harus menyisihkan dana yang tidak sedikit untuk bisa merekrut Lunin di musim panas nanti.

Sang kiper kabarnya akan dibanderol di kisaran 40 juta Euro oleh Real Madrid.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bupati Pangandaran Kunjungi TPST Babakan Siliwangi, Pelajari Sistem Pengelolaan Sampah Terpadu

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Bupati Pangandaran Citra Pitriyami melakukan kunjungan kerja ke Tempat Pengolahan Sampah Terpadu…

1 jam ago

STAI Al Ma’arif Perkuat Kontribusi Sosial Lewat PPL dan KKN di Kabupaten Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebagai bentuk nyata dari komitmen pengabdian kepada masyarakat, sebanyak 50 mahasiswa…

1 jam ago

Dinsos P3A Kota Banjar Bantah Isu Temuan BPK Terkait Penyaluran Bansos

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Kota Banjar…

5 jam ago

Dua Pelaku Curanmor di Pasar Banjar Babak Belur Dihajar Massa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang pencuri sepeda motor (curanmor) di Pasar Banjar, tepatnya di…

5 jam ago

Aksi Curanmor di Pasar Banjar Digagalkan Warga, Dua Pelaku Diamankan Polisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dua pria pelaku pencurian sepeda motor di kawasan Pasar Banjar berhasil…

5 jam ago

Pemdes Handapherang Gandeng DPRKPLH Ciamis Gelar Sosialisasi Perubahan Iklim

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

7 jam ago