Bandung Raya

LSM LGI Demo PT KAI Usai Proyek Double Track Resahkan Warga

PASUNDAN NEWS – Puluhan anggota Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Laskar Garuda Indonesia (LGI) menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor PT KAI di Stasiun Selatan Kiaracondong, Jumat (13/1/2023).

Koordinator aksi, Isah mengatakan aksi tersebut dilakukan karena pihak PT KAI mengabaikan keselamatan masyarakat karena proyek jalur ganda (double track) jalur Kiaracondong – Cicalengka.

Menurutnya, pihak pemegang proyek mengabaikan keselamatan dan kenyamanan warga setempat.

“Waktu musim hujan jalan depan rumah kami menuju proyek becek. Tolong di bantu kebersihannya, Tapi tidak didengar sampai tanah merahnya naik ke jalan aspal.

Hal itu menurut Isah mengakibatkan banyak pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan akibat licinnya jalan.

“Kami harus membersihkan tanah proyek itu setiap hari agar jalan tidak licin,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Umum Laskar Garuda Indonesia (LGI) Ifan Andita meminta perusahaan pemenang tender agar lebih memperhatikan masyarakat sekitar.

“Kami meminta Balai Teknik Perkeretaapian Jawa Bagian Barat sebagai satuan kerja (Satker), untuk memberikan perhatian yang serius terhadap dampak sosial,” ujarnya.

Adapun tuntut Laskar Garuda Indonesia (LGI) kepada Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jawa Bagian Barat, diantaranya.

1. Menuntut Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Jawa Bagian Barat sebagai satuan kerja (Satker), untuk memberikan perhatian yang serius terhadap dampak sosial yang diakibatkan adanya proyek jalur ganda (double track) Kereta Api Kiaracondong – Cicalengka

2. Menuntut Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Jawa Bagian Barat selaku Satker, untuk melakukan pengawasan secara langsung terhadap kondisi yang terjadi di masyarakat Serta menjadi bagian dari solusi.

3. Menuntut kepada kepala Balai Teknik Perkeretaapian Jawa Bagian Barat, untuk memastikan adanya Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) sesuai aturan Undang-undang.

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 2 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

8 menit ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

1 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

2 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

2 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

2 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

3 jam ago