Ciamis

Libur Panjang Tahun Baru Islam, Satlantas Polres Ciamis Lakukan Kesiapan Pengamanan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka menyambut libur panjang Tahun Baru Islam 1442 H, Polres Ciamis menggelar rapat Anev Pam Hari Raya Idul Adha 1441 H dan Kesiapan Pengamanan Tahun Baru Islam 1442 H, Jumat (7/8/2020) di Aula Pesat Gatra Polres Ciamis.

Dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolres Ciamis, Kompol H. Hidayatullah, SH., S.I.K didampingi Kasatlantas Polres Ciamis AKP Sofyan Efendi dan Kabag Ops Polres Ciamis AKP Yopy Mulyawan Suryawibawa S.Pd., S.I.K., serta perwira dan puluhan anggota Satlantas Polres Ciamis.

Wakapolres Ciamis, Kompol H. Hidayatulloh, S.H., S.I.K, mengucapkan terimakasih kepada Kasatlantas beserta jajaranya, atas pelaksanaan Ops Patuh Lodaya 2020 dan Pam Idul Adha 1441 H berjalan dengan aman dan kondusif.

“Dalam pengamanan Ops patuh dan idul adha 1441 H, Alhamdulillah tidak ada kejadian menonjol. Saya mengucapkan terimakasih kepada Kasatlantas, dan  seluruh jajaran” ucapnya.

Hidayatullah sapaan akrab Wakapolres Ciamis mengingatkan kepada seluruh anggota Satlantas agar selalu menjaga kesehatan dan kebugaran untuk menghadapi libur panjang dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1442 H.

“Dimasa adabtasi kebiasaan baru ini, kita harus selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Kemudian, menghadapi libur panjang saya ingatkan untuk selalu jaga kesehatan tubuh, jangan sampai pas keamanan atau melaksanakan tugas nanti tubuh tidak fit,” ujarnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Ciamis, AKP Sofyan Efendi mengatakan, dalam pelaksanaan Pam Idul Adha 1441 H dan operasi Patuh Lodaya 2020 berjalan aman dan lancar.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pelaksanaan Patuh Lodaya di tahun ini kata Sofyan, pihaknya bersama jajaran Satlantas Polres Ciamis lebih mengedepankan teguran persuasif kepada pengguna lalulintas.

Tidak hanya itu, Sofyan mengungkapkan, saat pelaksanaan Operasi Patuh Lodaya 2020, para petugas di lapangan juga memberikan edukasi dan sosisalisasi kepada pengendara untuk selalu menerapkan protokol kesehatan di tengah situasi pandemi Covid-19 dengan membagikan ribuan masker gratis kepada pengendara yang terlihat tidak menggukan masker.

“Selama Operasi Patuh Lodaya dan pengamanan hari raya idul adha kemarin, kami juga melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dengan membagikan masker secara gratis. Ini wujud kepedulian Polri kepada masyarakat guna memutus penyebaran Covid-19,” ungkapnya.

Dalam kesiapan Pam libur panjang memasuki Tahun Baru Islam 1442 H, Sofyan mengatakan, pihaknya akan menyiapkan seluruh kekuatan anggota untuk pengamanan lalu lintas diwilayah hukum Polres Ciamis.

“Saat ini sudah masuk adabtasi kebiasaan baru, sehingga diprediksi akan meningkatnya volume kendaraan, masyarakat akan banyak bertuju ke tempat objek wisata untuk berlibur” pungkasnya. (Hen02/PasundanNews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

18 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

19 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

21 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

22 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

22 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

23 jam ago