BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Lapas Kelas IIB Banjar bekerja sama dengan PT. Karya Baja Grup, menyelenggarakan program pelatihan pengelasan bagi warga binaan, Kamis (17/10/2024).
Program ini bertujuan untuk memberikan keterampilan teknis yang dapat membantu para warga binaan dalam mendapatkan pekerjaan atau membuka usaha setelah masa pidana mereka berakhir.
Kepala Lapas Banjar, Amico Balalembang, menjelaskan, pelatihan ini merupakan program pembinaan kemandirian dalam membantu rehabilitasi dan reintegrasi sosial para warga binaan.
“Kami ingin para warga binaan memiliki bekal keterampilan yang bisa mereka gunakan untuk mencari pekerjaan atau bahkan membuka usaha sendiri setelah bebas,” kata Amico.
Pelatihan ini melibatkan instruktur berpengalaman yang membimbing para peserta dalam teori dasar pengelasan hingga praktik langsung.
Para peserta belajar pemotongan, pemasangan rangka baja, dan teknik pengelasan menggunakan peralatan berstandar industri.
Amico juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan pihak-pihak eksternal untuk memastikan pelatihan yang berkualitas.
“Kami berkolaborasi dengan PT. Karya Baja Grup karena mereka memiliki keahlian dan pengalaman yang mumpuni di bidang pengelasan,” tambahnya.
Sebanyak 40 warga binaan mengikuti pelatihan yang berlangsung selama dua minggu.
Di akhir program, mereka akan mendapatkan sertifikat kompetensi, yang dapat menjadi modal penting dalam mencari pekerjaan setelah bebas dari lapas.
Amico berharap rogram pelatihan ini bisa mengurangi angka residivisme di masyarakat.
Sehingga dengan keterampilan yang mereka peroleh, para warga binaan dapat memiliki peluang yang lebih besar untuk menjalani kehidupan yang lebih baik.
“Program ini merupakan wujud nyata kepedulian kami terhadap masa depan warga binaan, dan kami berharap mereka dapat memanfaatkannya dengan baik untuk kehidupan yang lebih baik setelah bebas,” pungkasnya.
(Hermanto/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment