Banjar

Lapas Banjar Kembangkan Pertanian dan Perikanan Bangun Kemandirian Warga Binaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Lapas Kelas IIB Banjar gencar melakukan berbagai langkah untuk membangun kandirian warga binaan.

Upaya tersebut bertujuan untuk membantu warga binaan memperoleh keterampilan yang dapat digunakan setelah mereka bebas dan kembali ke masyarakat.

Salah satunya yaitu pengembangan pertanian dan perikanan untuk membangun kemandirian seluruh warga binaan

Setiap hari, warga binaan secara aktif terlibat dalam bertani berbagai jenis sayuran seperti terong, tomat, cabai rawit, kangkung, dan sawi.

Tanaman-tanaman ini tumbuh subur di lahan yang dikelola oleh warga binaan, yang juga dibimbing oleh Kasubsie Kegiatan Kerja Lapas Banjar, Doni Irawan.

Selain pertanian, Lapas Banjar juga menjalankan usaha peternakan ikan Lele, yang dikelola oleh warga binaan.

Ikan Lele yang dibudidayakan di lapas ini dipelihara dengan sistem yang terorganisir agar menghasilkan panen yang berkualitas.

Menurut Doni, usaha pertanian dan peternakan ini juga menjadi sumber pendapatan tambahan bagi Lapas Banjar.

Hasil panen yang melimpah dijual ke pasar atau digunakan dalam kegiatan pasar murah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Banjar.

Doni memeruskan, selain menanamkan keterampilan, warga binaan juga diberi kesempatan untuk bisa berwirausaha

“Tujuannya agar mereka dapat berdikari setelah bebas dan kembali ke masyarakat,” ujarnya, Kamis (20/3/2025).

Selain itu, Lapas Banjar juga memproduksi barang-barang lain hasil karya warga binaan, seperti piring yang terbuat dari lidi.

Produk-produk ini juga dijual untuk membantu meningkatkan ekonomi Lapas serta memberikan warga binaan kesempatan untuk mengembangkan kreativitas mereka.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

20 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

20 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

21 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

22 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

2 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago