Banjar

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Usaha kue kering ‘Caketra Erna Sari’ di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar menjadi salah satu UMKM yang bertahan dan berkembang sejak tahun 1990.

Didirikan oleh Dudung (58), usaha ini mengandalkan resep tradisional dan bahan-bahan sederhana untuk menghasilkan kue kering khas yang digemari di berbagai wilayah di Pulau Jawa.

Kue kering ini dibuat dari bahan utama tepung tapioka, gula rafinasi, dan pewarna makanan. Proses produksinya masih dilakukan secara manual oleh para pekerja lokal.

“Kami masih pertahankan cara manual, mulai dari mencetak hingga mengeringkan kue di open, supaya rasa dan teksturnya tetap khas,” ujar Dudung saat ditemui di rumah produksinya, Minggu (20/4/2025).

Setiap bungkus kue memiliki berat 450 gram dan dijual ke pasar grosir dengan harga Rp 10.000 per bungkus.

Meski sederhana, produk ini mampu bersaing dan diterima oleh konsumen di berbagai kota seperti Purbalingga, Cilacap, Solo, Semarang, serta wilayah lain di Jawa Tengah, Jawa Barat, hingga Jawa Timur.

Dalam menjalankan usahanya, Dudung memberdayakan masyarakat sekitar dengan mempekerjakan 10 orang karyawan tetap.

Baca Juga : Terduga Pelaku Pembunuhan WML di Ciamis Diamankan Polisi

“Saya ingin usaha ini juga membawa manfaat buat tetangga dan lingkungan,” kata Dudung.

Para karyawan pun sebagian besar adalah ibu rumah tangga yang turut membantu meningkatkan penghasilan keluarga.

Omzet usaha kue kering Caketra Erna Sari saat ini mencapai sekitar Rp 10 juta per bulan. Meski bukan angka fantastis, Dudung bersyukur usahanya mampu bertahan dan tetap produktif selama lebih dari tiga dekade.

Dudung berharap bisa memperluas pasar dan memperbaiki kemasan agar produknya bisa masuk ke toko modern.

Dirinya mengakui bahwa tantangan terbesar saat ini adalah persaingan dengan produk industri skala besar.

Namun ia tetap optimis dengan ciri khas rasa dan harga terjangkau, produk lokal seperti miliknya masih memiliki pasar yang loyal.

Dengan semangat konsistensi dan pemberdayaan masyarakat, usaha kue Caketra Erna Sari menjadi contoh nyata bahwa UMKM dapat berkembang dan memberi dampak positif bagi lingkungan sekitar.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

4 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

8 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

8 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

1 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

1 hari ago

Terduga Pelaku Pembunuhan WML di Ciamis Diamankan Polisi

BERITA CIAMIS,PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria terduga pelaku pembunuhan terhadap seorang wanita muda, WML (23 tahun)…

1 hari ago