Polhukam

KPU Kota Banjar Komitmen Bangun Zona Integritas

PASUNDANNEWS.COM, BANJAR – Ketua KPU Kota Banjar, Dani Danial Mukhlis menyatakan agenda penandatanganan pakta integritas atau komitmen bersama untuk membangun tiga hal penting dalam menciptakan budaya organisasi.

Menurutnya, tiga hal penting tersebut adalah membangun wilayah bebas korupsi (WBK), Membangun wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM) dan membangun budaya demokrasi yang beradab di lingkup KPU Kota Banjar.

“Mungkin ini salah satu cara kami dalam memperingati HUT Kota Banjar yang ke-17 dengan spirit ingin memberikan yang terbaik untuk kota banjar sesuai peran, kewenangan dan kapasitas yang kami miliki,” ucap Danial setelah melaksanakan apel pagi dan penandatanganan pakta integritas di KPU Kota Banjar, Senin (24/02/2020)

Terkait kegiatan khusus yang diselenggarakan KPU dalam rangka memperingati HUT Kota Banjar, Danial menyampaikan seperti hal nya lembaga lain, KPU Kota Banjar juga menggelar beberapa kegiatan seperti Turnament Tenis Meja dan Lomba Pentas Nyanyian Demokrasi yang melibatkan seleuruh pegawai KPU Kota Banjar.

“Dan sebagai acara puncaknya, pagi tadi KPU Kota Banjar menyelenggarakan apel pagi yang dikolaborasikan dengan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas yang ditandatangani seluruh pegawai KPU Kota Banjar,” terangnya.

Terkait ide diselenggarakanya kegiatan penandatanganan komitmen bersama tersebut, Danial mengaku terinspirasi dari kegiatan yang sama yang dilaksanakan Kejaksaan Negeri Kota Banjar beberapa waktu yang lalu.

“Sehingga untuk mengambil spritnya, kami duplikasi dengan kegiatan serupa di lingkup KPU Kota Banjar,” akunya.

Selain itu, pria yang mengaku pengagum Cak Nun ini menyampaikan bahwa dirinya juga terinspirasi dari pesan moral yang pernah disampaikan Cak Nun. pesan moral tersebut berbunyi ‘Jika belum bisa memperbaiki Indonesia dalam skala yang lebih besar, Maka lakukanlah perbaikan-perbaikan kecil pada skala kecil yang dapat dijangkau’.

“Artinya, untuk sebuah tujuan atau cita-cita besar sekalipun kita tetap harus memulainya dari hal-hal yang kecil dan dapat dilakukan,” pungkas Danial. (pasundannews/hendry)

Hendry

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

11 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

11 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

13 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

13 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

18 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

18 jam ago