Banjar

KPU Kota Banjar Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – KPU Kota Banjar mengadakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara untuk pemilihan serentak 2024, Minggu (17/11/2024).

Kegiatan tersebut berlangsung di Lapang Torak, Kelurahan Bojong Kantong, Kecamatan Langensari, dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat serta penyelenggara pemilu.

Ketua KPU Kota Banjar, Muhamad Mukhlis, menjelaskan, simulasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para petugas penyelenggara pemilu.

Selian itu juga, sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai proses pemungutan dan penghitungan suara.

“Kegiatan ini penting untuk memastikan semua pihak memahami alur dan prosedur teknis pemilu, sehingga potensi kesalahan dapat diminimalisir,” ujarnya.

Simulasi ini diikuti oleh anggota PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) dan PPS (Panitia Pemungutan Suara) serta warga setempat.

Mereka mempraktikkan seluruh tahapan, mulai dari persiapan TPS, penerimaan pemilih, proses pencoblosan, hingga penghitungan suara.

Semua itu dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur yang telah ditetapkan KPU.

“Kami ingin memastikan simulasi ini berjalan mendekati kondisi sebenarnya. Dengan begitu, para petugas siap menghadapi situasi riil di lapangan saat hari H nanti,” kata Muhklis.

Masyarakat yang hadir juga diberikan kesempatan untuk berpartisipasi sebagai pemilih dalam simulasi tersebut.

Hal ini bertujuan untuk memberikan pemahaman langsung kepada masyarakat terkait mekanisme pencoblosan.

“Kami berharap masyarakat dapat lebih familiar dengan proses pemilu dan tidak ragu-ragu ketika memberikan suaranya,” ungkap Mukhlis.

Kegiatan ini juga menjadi sarana evaluasi bagi KPU Kota Banjar dalam menilai kesiapan perangkat penyelenggara di tingkat kecamatan dan kelurahan.

“Melalui simulasi ini, kita dapat mengetahui jika ada kekurangan atau kendala yang harus segera diatasi sebelum hari pemungutan suara,” jelas Mukhlis.

Mukhlis pun mengaku optimis, penyelenggaraan Pilkada 2024 di wilayah tersebut akan berjalan lancar dan sesuai harapan.

“Kami berkomitmen untuk memastikan pelaksanaan Pilkada berlangsung transparan, akuntabel, dan demokratis,” pungkasnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

3 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

6 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

1 hari ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

1 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

1 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

1 hari ago