Ciamis

KORMI Ciamis Dulang Prestasi, Ini Rahasia Bisa Raih 8 Medali di Festival Olahraga Tradisional Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – KORMI (Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia) Kabupaten Ciamis kembali mendulang prestasi.

Kali ini, KORMI Ciamis sukses menyabet 8 medali pada gelaran Festival Olahraga Tradisional Jawa Barat tahun 2024.

Ajang Festival Olahraga Tradisional ini dilaksanakan pada Sabtu 20 Juli 2024 di Stadion Siliwangi Bandung dalam rangka HUT Kodam III Siliwangi.

Ketua KORMI Ciamis Nur Muttaqin mengatakan, pihaknya mengirimkan sebanyak 36 atlet untuk mengikuti ajang bergengsi tingkat Jabar ini.

Ia menyebutkan, dalam helatan Festival Olahraga Tradisional Jabar ini, atlet KORMI Ciamis berhasil meraih 2 medali emas, 3 medali perak dan 4 medali perunggu.

“Dengan raihan ini, apresiasi setinggi-tingginya kepada para atlet. Memang sebetulnya sejak berangkat kami tidak menargetkan perolehan medali,” jelasnya.

Tetapi, ia mengungkapkan terdapat rahasia mengapa kontingen atlet bisa meraih 8 medali.

Kendati begitu, pihaknya hanya memberikan motivasi agar para atlet menikmati ajang festival secara bahagia.

“Sebetulnya tidak ada yang lebih, banyak memberikan semangat agar para atlet selalu bahagia. Kalau sudah bahagia, perolehan medali akan mengikuti,” tuturnya.

Prestasi KORMI Jadi Kebanggaan Warga Tatas Galuh

Apresiasi dari Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Ciamis datang kepada sejumlah atlet KORMI Ciamis.

“Tentunya, apa yang diraih oleh atlet Kontingen KORMI Ciamis ini menjadi kebanggaan bagi warga Tatar Galuh,” ujar Nur Muttaqin.

Ia juga mengapresiasi pemerintah Kabupaten Ciamis khususnya Disbudpora, Kodim 0613, dan seluruh pihak yang telah membantu.

Adapun 8 medali yang diraih KORMI Ciamis antara lain yaitu, Egrang Putra – Fary Hakim (perak), Egrang Putri – Ainul Latifah (emas).

Kemudian, Lari balok Perorangan Putra – Agus (perunggu), Lari balok Putri – Keysha (perunggu), Lari balok Beregu – Putri (perak).

“Selanjutnya, Lari balok Putra (perunggu), Tarumpah Panjang Putri (perak), Panahan – Yana mulyana ( perunggu),” ungkapnya.

Terakhir, Nur Muttaqin berharap para atlet KORMI Ciamis dapat kembali meraih prestasi yang lebih baik lagi pada event yang ada datang sehingga bisa mengharumkan Kabupaten Ciamis.

“Kami harapkan dalam event tingkat nasional hingga lokal bisa raih prestasi lagi. Sehingga nama Ciamis harum dan kembali berprestasi yang lebih baik,” pungkasnya.

(Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

1 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

1 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

1 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

2 jam ago

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

20 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

23 jam ago