Ciamis

Kontingen Ciamis Siap Harumkan Tatar Galuh di Ajang Invitasi Ortrad Jabar 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Kontingen Ciamis siap mengharumkan nama Tatar Galuh dalam ajang Invititasi Ortrad Jawa Barat tahun 2024.

Invitasi Ortrad (Olahraga Tradisional) tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2024 sendiri dilaksanakan pada 3-6 September di Kabupaten Purwakarta.

Hla tersebut disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Ciamis Drs. H. Dadang Darmawan, M.Si, pada Selasa (3/9/2024).

Ia menjelaskan bahwa kontingen Ciamis akan mengikuti lima cabang olahraga tradisional, yaitu dagongan, tarumpah panjang, egrang, sumpitan, dan hadang.

Kontingen Ciamis sendiri terdiri dari siswa-siswi SD terpilih yang akan membawa nama harum Kabupaten Ciamis di kancah provinsi.

“Sebanyak 28 orang, termasuk ketua kontingen, pelatih, dan 22 atlet, siap memberikan yang terbaik,” kata Dadang.

Nantinya, masing-masing cabang olahraga akan diperkuat oleh atlet-atlet pilihan yang telah melalui proses seleksi.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis, Dr. Andang Firman Triyadi, M, dalam amanatnya berpesan agar seluruh anggota kontingen menjaga nama baik Kabupaten Ciamis selama mengikuti ajang ini.

“Jaga sikap dan perilaku yang baik sebagai pelajar. Hormati peserta lain dan jalin silaturahmi,” tegasnya.

Dengan semangat juang yang tinggi, kontingen Ciamis optimis dapat meraih prestasi terbaik di ajang Invitasi Ortrad Jawa Barat 2024.

Dukungan penuh dari pemerintah daerah dan masyarakat Ciamis menjadi motivasi tersendiri bagi para atlet muda ini.

“Mari kita doakan bersama agar kontingen Ciamis dapat mengharumkan nama Kabupaten Ciamis di kancah provinsi,” pungkas Andang.

(Herdi/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Konser Sheila On 7 di Medan, Bank BJB Mudahkan Nasabah Mendapat Tiket

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Konser Sheila On 7 yang berlangsung di Lanud Soewondo, Medan pada…

7 jam ago

Polres Banjar Pastikan Tangkapan Layar Korban Pembegalan Ketuk Pintu adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar memastikan tangkapan layar yang beredar di media sosial yang…

11 jam ago

Maulid Nabi, Peringatan Kelahiran Muhammad SAW sebagai Tradisi Berharga Umat Muslim

BERITA RAGAM, PASUNDANNEWS.COM - Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momen bersejarah yang diperingati setiap 12…

11 jam ago

KPU Jabar Sampaikan 4 Cagub-Cawagub Tuntas Penuhi Syarat Administrasi

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - KPU Jawa Barat menyatakan 4 bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil…

12 jam ago

Polsek Banjarsari Ciamis Adakan Patroli Biru Jelang Pilkada Serentak 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Polsek Banjarsari Polres Ciamis gelar Patroli Biru kepada masyarakat jelang Pilkada…

12 jam ago

Program BJB Exportpreneur Siap Lahirkan Eksportir Baru

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Program Bank BJB Exportpreneur siap untuk melahirkan eksportir baru. Potensi pasar…

14 jam ago