Ciamis

Komitmen Program Prioritas, Inspektorat Kabupaten Ciamis Menggelar Bimtek SAKIP

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Inspektorat Ciamis gelar bimtek pengelolaan SAKIP di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis, pada Kamis (7/9/2023).

Menurut Inspektur Ciamis Syarief Nurhidayat, latar belakang kegiatan ini agar dapat terwujudnya kenaikan peringkat SAKIP Kabupaten Ciamis.

Ia menerangkan, sistem penyelenggaraan pemerintah daerah selama ini hanya memfokuskan pada terlaksana suatu program atau kegiatan.

“Perlu adanya perbaikan terhadap sistem tersebut, sehingga ke depan harus memperhatikan hasil atau out came yang ingin dicapai,” jelasnya.

Syarief mengungkapkan, pada tahun 2022, implementasi SAKIP dan reformasi birokrasi Kabupaten Ciamis meraih predikat B.

“Pemerintah Kabupaten Ciamis tahun 2022 keduanya meraih predikat B, dengan harapan tahun 2023 ini naik ke peringkat A,” ucapnya.

Melalui kegiatan ini, pihaknya pun berharap Instansi pemerintah dapat memfokuskan kinerja pada hasil yang masyakarat rasakan.

Sehingga bisa mewujudkan efektivitas dan efisiensi pada penggunaan anggaran, serta mencegah penyimpangan dan pemborosan penggunaan anggaran.

“Serta mendorong instansi pemerintah agar memiliki tujuan dan sasaran yang jelas serta berorientasi pada hasil,” katanya.

Apresiasi Bupati Ciamis

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengucapkan terima kasih kepada tim dari Kementerian PAN-RB yang hadir langsung memberikan materi terkait pengelolaan SAKIP.

Menurutnya, kegiatan bimtek ini sangat penting sebagai pedoman bagaimana melaksanakan tugas dan komitmen terhadap kinerja agar lebih jelas dan terukur.

“Apa yang dilaksankan ini sangatlah penting utamanya sebagai pedoman bagaimana kita melaksanakan tugas komitmen bapak ibu di SKPD untuk menunjang dan mensukseskan apa yang tertuang dalam RPJMD,” paparnya.

Ia tidak menginginkan adanya ego sektoral di masing-masing SKPD, melainkan semuanya dapat fokus dalam mensukseskan apa yang menjadi program prioritas secara bersama.

“Saya meminta bapak ibu tidak ada ego sektoral di SKPD masing-masing, tapi bagaimana mensukseskan program prioritas dalam RPJMD secara bersama-sama,” jelas Herdiat.

Ia melanjutkan, bukan hanya peng administrasian, atau serapan anggaran namun bagaimana jelas hasil dan implementasinya.

Selanjutnya, Herdiat juga berharap seluruh jajaranya dapat turun langsung kelapangan melihat keadaan masyarakat, terlebih memastikan pemerataan pembangunan di masyarakat.

“Saya berharap bapak ibu semua tidak hanya duduk di meja, penting juga turun ke lapangan. Agar lebih tahu kehidupan sesungguhnya masyarakat dan memastikan APBD kita sudah pro masyarakat atau belum,” katanya.

Herdiat menuturkan, pihaknya ingin fokus pembangunan hanya di kota tapi tersebar sampai ke daerah.

“Termasuk ke daerah perbatasan juga, sehingga pemerataan pembangunan terlihat,” tambahnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Jeje Wiradinata Kembali Jabat Bupati Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pjs Bupati Pangandaran, Benny Bachtiar menyerahkan tugas dan tanggung jawab jabatan…

13 jam ago

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Ciamis Lakukan Patroli Pengawasan dan Soroti Potensi Pelanggaran

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Masa tenang Pilkada Serentak 2024 merupakan salah satu tahapan sebelum pemungutan…

14 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Fokus Awasi Money Politic di Masa Tenang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar Jawa Barat akan meningkatkan pengawasan selama masa tenang…

16 jam ago

Timnas Indonesia U-20 Sambut Piala Asia, Adakan TC di Tengah Suhu Dingin Jepang

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Timnas Indonesia U-20 menyambut Piala Asia. Garuda Muda siapkan performa tim…

17 jam ago

Disdik Ciamis Borong 8 Penghargaan dari BBPMP, Jadi Daerah Terbaik dalam Mutu Pendidikan di Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis menjadi salah satu daerah terbaik dalam mutu pendidikan di…

18 jam ago

Jelang Pemungutan Suara, Petugas Gabungan di Kota Banjar Tertibkan APK

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Menjelang hari pemungutan suara Pilkada 2024, tim gabungan di Kota Banjar…

19 jam ago