Banjar

Kolaborasi BCA bersama Perdami Gelar Operasi Katarak Gratis di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggelar bakti sosial operasi katarak gratis di Rumah Sakit Umum (RSU) Banjar Patroman, pada Sabtu hingga Senin (27-29/72024).

Kegiatan yang diikuti oleh 250 pasien ini bekerjasama dengan Seksi Penanggulangan Buta Katarak Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (SPBK PERDAMI).

Acara pembukaan turut dihadiri Kepala Operasional KCU BCA Tasikmalaya, Solihin, Perwakilan Sekda Kota Banjar, Dwi Yanti Estiningrum.

Kemudian Perwakilan dari Dinas Kesehatan Banjar, dr. Sari W. Wiharso, Direktur RSU Banjar Patroman, dr. Adam Abdul Malik Sujoko, dan Pengurus SPBK Perdami Pusat, Dyana Theresia Watania.

EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA, Hera F. Haryn, menjelaskan, penyakit katarak dapat menghambat produktivitas dan merupakan salah satu gangguan penglihatan yang banyak dialami penduduk dunia.

Menurutnya, meskipun penyakit tersebut dapat diatasi, namun tidak semua masyarakat memiliki akses setara untuk mendapatkan fasilitas kesehatan memadai.

Upaya BCA Turunkan Angka Penderita Katarak

Hera mengungkapkan, program BCA bakti sosial operasi katarak ini merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan di Kota Banjar.

“Kami harap kegiatan ini dapat berdampak pada turunnya jumlah penderita katarak dan meningkatkan kualitas hidup penerima manfaat, keluarga, serta masyarakat sekitar,” jelasnya.

Hera melanjutkan, kegiatan ini diselenggarakan kembali setelah sebelumnya dilakukan dua tahun lalu, mengingat tingginya kebutuhan masyarakat di daerah ini.

“Penurunan jumlah penderita katarak merupakan salah satu target pemerintah yang perlu didukung dengan kolaborasi dari berbagai pihak,” tuturnya.

Hera menyebutkan, BCA telah rutin mengadakan program baksos operasi katarak sejak tahun 2001 di berbagai daerah di Indonesia.

Selama semester pertama 2024, lebih dari 192 pasien telah mendapatkan perbaikan kondisi penglihatan setelah menjalani operasi katarak gratis dari BCA dan SPBK PERDAMI di tiga lokasi berbeda.

Selain itu, BCA juga memberikan berbagai alat bantu kepada SPBK PERDAMI untuk menurunkan angka penderita katarak.

Donasi tersebut meliputi mikroskop, alat biometri, dan beberapa set alat pendukung operasi katarak.

“Kami berkomitmen melanjutkan dan memperluas jangkauan program baksos operasi katarak hingga ke seluruh penjuru Indonesia,” katanya.

Inisiatif Bakti BCA di bidang kesehatan juga mencakup berbagai program seperti bantuan biaya pengobatan di Klinik Binaan Bakti BCA seperti Bakti Sehat untuk Balita,

Edukasi Pencegahan Stunting kepada Remaja, dan donor darah, serta kerjasama dengan BKKBN dalam program PASTI untuk pencegahan stunting.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

8 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

11 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

11 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

11 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

11 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

12 jam ago