BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Kodim 0625 Pangandaran melaporkan dampak gempa bumi berkekuatan 6,5 magnitudo yang terjadi di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Gempa Garut, yang sangat terasa kuat sampai Pangandaran, tepatnya pukul 23.29 WIB terjadi pada Sabtu, 27, April 2024.
Meski gempa itu tidak berpotensi tsunami, sejumlah bangunan di wilayah Pangandaran mengalami kerusakan dan kerugian besar.
Berikut sejumlah bangunan yang terdampak gempa di Garut hasil pantauan TNI Kodim 0625 Pangandaran.
Kerusakan bangunan masjid jami di Dusun Cintamaju RT 05/02, Desa Tunggilis, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran
Bangunan masjid ini mengalami kerusakan di bagian keramik, dinding banyak yang lepas, dan diperkirakan mengalami kerugian kurang lebih senilai Rp 5 juta.
Kerusakan rumah milik Dadi Supriyadi di Dusun Sukasari, Desa Mekarsari, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran.
Bagian dapur rumah ambruk dan pemilik mengalami kerugian yang diperkirakan kurang lebih senilai Rp 15 juta.
Kerusakan bangunan di RSUD Pandega Pangandaran yang berlokasi di Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran.
RS ini mengalami kerusakan ringan di bagian dinding tembok.
Dandim 0625 Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, menyampaikan, sejumlah bangunan di Pangandaran yang mengalami kerusakan dampak gempa di Garut ini adalah laporan sementara.
“Laporan sementara ini dari Babinsa Koramil Kecamatan Kalipucang, setempat bersama warga membantu membersihkan sisa runtuhan di Masjid yang terdampak,” tandasnya.
(Saefullah/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis berhasil mencetak prestasi melalui predikat terbaik dalam Penilaian Kepatuhan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
Leave a Comment