Banjar

Ketukan Pintu Misterius Teror Warga di Kota Banjar, Polres Tingkatkan Patroli Malam

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Polres Banjar, Polda Jawa Barat meningkatkan patroli malam terkait  adanya aksi ketuk pintu yang terjadi di beberapa wilayah Kota Banjar.

Peristiwa ini membuat warga resah dan merasa was-was, terutama saat malam hari, dan melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, merespons cepat laporan warga terkait adanya peristiwa tersebut.

Ia memerintahkan jajaran Polres Banjar, terutama Satuan Samapta hingga Polsek untuk meningkatkan frekuensi patroli malam.

Kegiatan patroli malam digencarkan khususnya di lokasi yang dilaporkan pernah terjadi aksi ketuk pintu misterius. Langkah ini diambil untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Baca Juga : Teror Ketuk Pintu Kembali Meresahkan Warga Hegarsari Kota Banjar, Pelaku Bawa Senjata Tajam 

“Kami telah meningkatkan patroli di sejumlah titik rawan. Harapannya, masyarakat dapat merasa lebih tenang dan situasi tetap kondusif,” ujar AKBP Danny kepada PasundanNews.com, Sabtu (14/9/2024).

Selain itu, pihak kepolisian juga melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi pelaku dan motif di balik aksi tersebut.

Sat Reskrim Polres Banjar telah mengumpulkan informasi dari warga yang menjadi korban atau saksi peristiwa ini.

Penyelidikan terus dilakukan untuk mencegah insiden serupa terjadi kembali.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak panik. Jika mengalami kejadian serupa, segera hubungi kepolisian melalui Call Center 110 atau kontak langsung ke Bhabinkamtibmas dan Polsek terdekat,” imbuhnya.

AKBP Danny berharap dengan upaya patroli intensif dan penyelidikan yang lebih mendalam, pelaku aksi ketuk pintu ini dapat segera tertangkap.

Pihaknya juga berkomitmen untuk menjaga kondusivitas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Kota Banjar.

“Komitmen kami adalah selalu hadir untuk melindungi dan menjaga keamanan masyarakat,” pungkasnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

21 jam ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

21 jam ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

1 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago