PASUNDANNEWS.COM, TASIKMALAYA – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tasikmalaya telah resmi dilantik. Pelantikan dilaksanakan di Gedung Dakwah Islamiyah (GDI) Kota Tasikmalaya, Kamis (30/05/2019)
Prosesi pelantikan dilakukan langsung oleh PJ Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI), Arya Kharisma Shandy.
Ketua umum demisioner, Fikri Zulfikar menyampaikan dalam sambutannya bahwa kedepan kepengurusan yang baru bisa lebih baik lagi.
“Kepengurusan yang baru memiliki banyak PR untuk disikapi khususnya Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, tetap menjadi harapan masyarakat Indonesia sesuai yang termaktub dalam mission HMI, mewujudkan masyarakat adil makmur yang diridhoi Alloh SWT.” ucap fikri
Ketua Umum HMI cabang Tasikmalaya periode 2019-2020, Yoga Ahmad Fauzi dalam sambutannya mengharapkan kedepan tetap optimis HMI akan memberikan hal yang positif kedepannya.
“HMI tetap konsisten memberikan kontribusi untuk pembangunan di Indonesia, terbukti banyak alumni HMI yang meduduki jabatan strategis.” ucap Yoga
Yoga menegaskan bahwa Himpunan Mahasiswa Islam memiliki nilai-nilai yang menjadi komitmen dasar dan itu harus tertanam dalam diri kader HMI terkait keislaman, keIndonesiaan dan Kebangsaan
“Himpunan Mahasiswa Islam mempunyai spirit yang besar untuk menyongsong indonesia emas 2045, dan spirit tersebut harus tersampaikan kepada masyarakat Indonesia” lanjutnya
Pelantikan ini sendiri mengangkat tema Spirit Milenial Untuk Menyongsong Indonesia Emas 2045.
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya kesiapan sarana dan…
Leave a Comment