Cianjur

Ketua DPC Partai Gerindra Cianjur, “Kami Dukung Penuh Jika Prabowo Nyapres Lagi”

PASUNDAN NEWS – Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur, H Dedi Kosim, mengatakan pihaknya bersama dengan jajaran Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Cianjur, solid mendukung jika Prabowo kembali maju mencalonkan diri menjadi calon presiden RI.

“Kami DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur sudah pasti akan mendukung jika Pa Prabowo kembali maju,” ujar Dedi yang akrab di sapa Abah Geboy.

Namun, kata Dedi, pihaknya di daerah masih menunggu keputusan dari pusat mengenai pengusungan atau pencalonan Prabowo.

“Kami di Cianjur belum tahu partai akan berkoalisi dengan partai mana saja” ujar Abah.

Sepengetahuannya, hingga saat ini Prabowo masih tetap berkomitmen dengan jabatan dan pekerjaannya saat ini.

“Sepengetahuan saya Pa Prabowo tetap menjalankan jabatan dan berkomitmen dalam kabinet karena masih banyak tugas dan pekerjaan yang sedang dijalankan,” katanya.

Ia mengatakan, belum lama ini mendapatkan penghargaan dari Gerindra pusat karena Cianjur menyabet jumlah anggota dewan terbanyak di Indonesia.

“Alhamdulilah Cianjur mendapat penghargaan karena merupakan daerah dengan perolehan anggota dewan terbanyak,” ujarnya.

Abah mengatakan, Cianjur memperoleh 11 kursi anggota DPRD tingkat kabupaten, satu kursi anggota DPRD Jabar, dan dua kursi anggota DPR RI.

“Jadi kalau Prabowo naik lagi Insyaallah Cianjur mendukung, hal tersebut tentu hasil dari obrolan kami dan pertemuan kami di Cianjur,” tukasnya.

(Farhan)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Maju di Pilkada Kota Banjar 2024, H. Supriana Rapatkan Barisan Bersama PKB

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - H. Supriana menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon wakil walikota Banjar ke…

9 jam ago

Lolos Tahap Administrasi, Sebanyak 460 Calon Anggota PPK untuk Pilkada 2024 di Ciamis Jalani Tes CAT

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Ciamis menggelar Tes CAT (Computer Base…

11 jam ago

RS Banjar Patroman Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama bagi Anggota Jabar Bergerak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah Sakit (RS) Banjar Patroman menggelar pelatihan pertolongan pertama kegawatdaruratan bagi…

14 jam ago

Bapenda Ciamis Tetapkan Kenaikan PBB-P2, Target Capaian Hingga Rp 23,56 Miliar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis melakukan penyesuaian ketetapan minimal PBB-P2 (Pajak…

16 jam ago

Kafilah Kabupaten Ciamis Masuk 10 Besar MTQ ke-38 Jawa Barat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kafilah Kabupaten Ciamis masuk 10 besar lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)…

19 jam ago

Silaturahmi Wargi Galuh Puseur, Pj Bupati Ciamis : Mari Bangun Daerah Semakin Maju

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Silaturahmi Wargi Galuh Puseur berlangsung pada Sabtu (4/5/2024) di Gedung Aula…

20 jam ago